Instagram Bupati dan Polres Lampung Timur Banjir Komentar Pedas Netizen, Usai Datangi Rumah Orang Tua Bima

Instagram Bupati dan Polres Lampung Timur Banjir Komentar Pedas Netizen, Usai Datangi Rumah Orang Tua Bima

Ilustrasi komentar pedas.-Pixabay-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Akun Instagram Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo dan Polres Lampung Timur Dibanjiri Komentar Pedas Netizen atas unggahan video mereka bersama keluarga TikTokeres Bima Yudho Saputro.

Melalui video yang diunggah @polres_lampung_timur, pada Sabtu 15 April 2023 dijelaskan bahwa tidak pernah ada unsur instimidasi dari kunjungan yang dilakukan oleh pihak Kapolres Lampung Timur kepada Keluarga Bima.

Kapolres Lampung Timur AKBP M. Rizal Muchtar menyampaikan, kunjungannya ke rumah orang tua Bima di Desa Ratna Daya, Kecamatan Raman Utara, Kabupaten Lampung Timur bersama dengan jajaran di Polres Lampung Timur dan Polsek Raman Utara hanyalah silaturhami.

Selain bersilaturahmi, pihaknya juga meluruskan bahwa tidak ada intimidasi yang diberikan oleh pihak Kepolisian terhadap orang tua Bima sebagaimana yang telah ramai sebelumnya.

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia Ini Ungkap Cerita Puasa di Amerika

"Kedatangan kami kesini dalam hal memastikan apakah benar adanya intimidasi dari anggota saya seperti yang telah beredar di berita," ungkap Kapolres Rizal.

Adapun dalam pembahasan yang dilakukan Kapolres dengan keluarga Bima, hanya ingin mengkonfirmasi tentang sosok Bima melalui kunjungan yang dilakukan Kapolsek Raman Utara Iptu Sunaryo bersama jajarannya.

Dipastikan tidak ada intimidasi yang diterima oleh orang tua Bima, Kapolres Rizak juga telah memerintahkan Kapolsek Raman Utara untuk melaksanakan patroli guna menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap keluarga Bima.

Patroli ini juga diadakan sebagai antisipasi adanya oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

BACA JUGA:Wamendagri Pimpin Rakor, Permasalahan Mahasiswa Tugas Belajar Papua Kini Tuntas

"Kalaupun ada yang mengintimidasi, silahkan lapor bahkan apabila oknum Polri yang juga mengintimidasi bisa langsung lapor ke saya, akan saya tindaklanjuti," tambahnya.

Melalui unggahan video pertemuan Kapolres Lampung Timur dengan keluarga Bima berharap bisa membuka titik terang atas kesalah pahaman yang terjadi.

Menanggapi unggahan video tersebut, ratusan netizen berbong-bondong berikan komentar dan sindiran untuk Bupati Lampung Timur dan Kapolres Lampung Timur.

Bahkan, tidak hanya cibiran pedas banyak netzien beranggapan unggahan video klarifikasi tersebut hanya pencitraan semata dan menyembunyikan fakta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: