Pengunjung Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Naik 30 Persen Idul Fitri

Pengunjung Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Naik 30 Persen Idul Fitri

Foto Anggi Rhaisa/Radar Lampung : Pengunjung Taman satwa Lembah Hijau Bandar Lampung dapat menikmati Pentas Satwa dan Atraksi Elang secara gratis.--

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Pengunjung Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Bandar Lampung naik tiga puluh persen selama Idul Fitri 1444 H/2023.
 
Terlihat, pengunjung dari Tanggamus, Astri mengajak buah hati di Taman Satwa Lembah Hijau Bandar Lampung. "Sengaja manfaatkan moment lebaran idul Fitri ke Taman Satwa Lembah Hijau karena berlibur sambil edukasi pengenalan satwa secara langsung di Lembah Hijau ,"jelasnya.
 
Yudi Indra Irawan, Manager Marketing Taman Wisata Lembah Hijau Bandar Lampung menyampaikan hal tersebut.
 
"Alhamdulillah pengunjung meningkat tiga puluh persen dibandingkan lebaran tahun lalu namun memang jumlahnya belum melebihi pengunjung sebelum covid-19," jelas Yudi pada hari Senin, 24 April 2023.
 
Yudi juga menginformasi harga tiket lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 berlaku dari 22 April - 1 Mei 2023 yakni tiket masuk Rp25 ribu, tiket masuk dan Waterboom Rp40 ribu, tiket masuk dan taman satwa Rp60 ribu, tiket terusan masuk Waterboom dan taman Satwa Rp70 ribu.
 
"Berlaku 22 April sampai dengan 1 Mei 2023 buka Jam 08.00 WIB sampai 17.00 WIB. Kecuali tanggal 23 April 2023 kemarin buka sampai 09.00 wib," jelas Yudi.
 
Bagi masyarakat yang ingin berlibur  di Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Bandar Lampung selama Idul Fitri 1444H/2023, bahqa management memberikan pelayanan satwa dan atraksi Elang ada ditaman satwa secara gratis.
 
"Ada pentas Satwa dan atraksi Elang ada ditaman satwa secara gratis," pungkasnya. (*)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: