Tempuh Pendidikan Doktor, Dosen UTI Satu Ini Rayakan Idul Fitri Berbeda di Australia, Yuk Simak Keseruannya

Tempuh Pendidikan Doktor, Dosen UTI Satu Ini Rayakan Idul Fitri Berbeda di Australia, Yuk Simak Keseruannya

--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Hari Raya Idul fitri 1444 Hijriah yang baru berlalu juga dirasakan berbeda oleh Ahmad Ari Aldino.

Ya, dosen Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) tersebut mau tidak mau merasakan Hari Raya jauh dari keluarga.

Itu lantaran Aldino sedang menempuh pendidikan doktoralnya di Monash University, Australia. Walhasil, Ramadan dan Lebaran tahun ini ia rayakan juga di Negeri Kanguru itu.

Aldino bercerita, ia salat id di lapangan indoor bersama warga muslim lainnya, termasuk dari Indonesia.

BACA JUGA:Pembiayaan Tumbuh Lebih Dari 20 Persen, Kinerja Keuangan BSI Semakin Solid

Aldino seperti lupa ia berada di negeri orang. Musababnya, masakan khas Idulfitri di Tanah Air, juga ia temukan di sana.

Rendang dan opor ayam adalah dua masakan favorit yang masih bisa ia temukan di daerah tempatnya kuliah. Usai salat, Aldino juga menyempatkan bersalam-salaman dengan warga muslim yang mengikuti salat ied.

Aldino menuturkan, bertemu dengan sesama muslim saat salat id memberikan motivasi tersendiri baginya. Apalagi hidangan khas Hari Raya masih bisa ia nikmati meski di Australia.

“Selamat berhari raya juga buat warga Lampung khususnya sivitas akademika Universitas Teknokrat Indonesia. Mohon maaf lahir dan batin,” kata dia.

BACA JUGA:Hasil BAC Babak 16 Besar, Sembilan Wakil Indonesia Melenggang Ke Delapan Besar

Ya, dosen Universitas Teknokrat Indonesia satu ini kin sedangn menempuh kuliah doktoral.

Yang mana, pendidikan doktoral itu ia tempuh di 50 kampus top dunia, Monash University Australia.

Aldino adalah dosen tetap di Program Studi Informatika Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer. Ia memulai kariernya sebagai dosen di Teknokrat sejak 2019 silam.

Aldino mengambil program Ph.D by research sejak Januari 2023 di Centre of Learning Analytics at Monash (CoLAM), Faculty of Information Technology, Monash University, yang merupakan world-leader di bidang learning analytics.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: