Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Buah Merah Khas Papua Ini Banyak Manfaatnya Loh

Belum Banyak yang Tahu, Ternyata Buah Merah Khas Papua Ini Banyak Manfaatnya Loh

Buah merah khas Papua yang kaya khasiatnya-akun instagram @mace_kanume-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Buah merah Papua terkenal dengan manfaat kesehatannya. beberapa manfaat mengkonsumsi Buah ini secara rutin antara lain mencegah kanker dan mengatasi peradangan.

Buah merah Papua merupakan makanan yang hampir tidak diketahui banyak orang, terutama orang yang bukan berasal dari indonesia bagian timur. buah asal negara papua ini konon memiliki banyak manfaat termasuk untuk kesehatan tubuh.

Buah ini mengandung berbagai senyawa sehat seperti antioksidan, asam lemak dan berbagai vitamin hingga karoten. kandungan karoten yang tinggi karena warnanya yang merah tua.

1. Mengatasi peradangan

BACA JUGA:7 Buah Ini Bisa Jadi Pilihan untuk Mencegah Dehidrasi, Nomor 5 Mudah Didapatkan!

beberapa penelitian menunjukkan khasiat buah merah papua bagi kesehatan, salah satunya mengatasi radang, terutama radang usus. buah ini dapat mencegah radang usus berkembang menjadi kanker usus besar.

2. Mengatasi asam urat

kandungan tokoferol pada buah ini bermanfaat untuk meningkatkan fungsi hati. hal ini sangat membantu dalam proses penyembuhan asam urat. oleh karena itu, penderita asam urat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah ini secara rutin.

3. Menghindari osteoporosis

BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Lampung Triwulan I Diklaim Menunjukan Trend Positif

buah merah kaya akan kalsium, serta banyak mineral lain yang baik untuk tulang. kandungan ini dapat membantu menjaga kepadatan tulang dan menghindari risiko osteoporosis. oleh karena itu konsumsi buah ini sangat baik untuk menjaga kebutuhan kalsium guna menjaga kesehatan tulang.

4. Mencegah penyakit mata

buah merah papua banyak mengandung betakaroten yang berperan sangat baik untuk menjaga kebutuhan vitamin a. karena kekurangan vitamin ini menyebabkan berbagai penyakit mata. zat ini juga diserap oleh tubuh dan diolah menjadi vitamin a. ingatlah untuk rutin mengonsumsi buah ini untuk menjaga fungsi mata.

BACA JUGA:Sri Mulyani Mutasi Belasan Pejabat Kemenkeu RI! Ini Daftar Lengkapnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: