Daftarkan Bacaleg, PDIP Pringsewu Bawa Kuda Lumping, Partai Nasdem Diiringi Tukang Becak
DPC PDIP Pringsewu dan DPD Partai NasDem mendaftarkan bacaleg ke KPU Pringsewu, Kamis 11 Mei 2023.--
PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - DPC PDIP Perjuangan dan Partai NasDem Pringsewu mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke KPU setempat, Kamis 11 Mei 2023.
Sebanyak 40 bakal calon anggota legislatif dari PDIP didaftarkan ke KPU Pringsewu.
Sementara Partai NasDem juga mendaftarkan 40 orang bacaleg.
Tidak hanya bacaleg. Kedatangan rombongan dari PDIP Pringsewu yang berjumlah sekitar 100 orang juga diiringi kuda lumping.
BACA JUGA: PDIP Lampung Target Tambah Ketua DPRD
"Ada 40 bacaleg yang kami daftarkan," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Pringsewu Palgunadi didampingi Sekretaris Bambang Kurniawan.
Tidak lama kemudian, rombongan DPD Partai NasDem Pringsewu tiba. Mereka diiringi tarian adat Lampung dan puluhan tukang becak.
Ketua DPD Partai NasDem Pringsewu Siti Rahma mengatakan, sudah menyerahkan berkas pendaftaran bacaleg.
Siti Rahma yang didampingi Sekretaris DPD Partai NasDem Pringsewu Rohmansyah menegaskan, partai tersebut memasang target 10 kursi di DPRD Pringsewu.
BACA JUGA: Fraksi PDI Perjuangan Beri Catatan Khusus untuk Pembangunan Lampung
"Target kita pada pemilu 2024 mendatang, Partai NasDem mendapatkan 10 kursi. Insya Allah kalau teman-teman mendoakan, mudah-mudahan bisa diijabah bisa menjadi Ketua DPRD Pringsewu," tegasnya.
Sementara Ketua KPU Pringsewu Sofyan Akbar menyatakan, dua partai politik itu sudah mendaftarkan bacaleg.
"Untuk PDIP dan Partai NasDem, kita cek kelengkapan dokumennya. Semua sudah kita cek berkas kelengkapan. Dinyatakan lengkap dan diterima," kata Sofyan Akbar.
Pada bagian lain, pendaftaran bacaleg ini mendapatkan pengamanan dari Polres Pringsewu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: