Innalillahi, Anggota Polres Tulang Bawang Meninggal Dunia Diduga Bunuh Diri
Ilustrasi tewas. (Pixabay)--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Kabar duka datang dari keluarga besar Polres Tulang Bawang.
Ipda S, yang merupakan salah seorang anggota Sat Binmas Polres Tulang Bawang ditemukan meninggal dunia pada hari Rabu, 24 Mei 2023 sekira pukul 17.00 WIB.
Anggota Polres Tulang Bawang tersebut ditemukan meninggal dunia diduga akibat bunuh diri.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Radarlampung.co.id, korban ditemukan meninggal dunia di dalam kontrakannya Kampung Lebuh Dalam, Kecamatan Menggala Timur, Kabupaten Tulang Bawang.
Korban kali pertama ditemukan meninggal dunia setelah sebelumnya dihubungi oleh istrinya. Namun telepon dari istri almarhum tidak kunjung diangkat.
Istri korban kemudian menghubungi rekannya yang juga masih anggota Polres Tulang Bawang.
Rekan korban kemudian menuju kontrakan korban. Sesampainya di lokasi kontrakan, pintu kemudian digedor namun korban tidak bangun.
Tidak lama dari itu, datanglah beberapa rekan korban lainnya yang masih anggota Polres Tulang Bawang. Mereka turut menggedor kembali, namun tidak bangun juga.
Rekan-rekan korban lalu izin kepada pemilik kontrakan untuk meminta kunci cadangan. Namun diketahui bahwa kontrakan korban dikunci dari dalam.
Salah seorang rekan korban lalu masuk melalui jendela kamar sebelah dan membuka pintu utama.
Setelah terbuka, rekan-rekan korban lalu masuk ke dalam kamar dan menemukan korban dalam keadaan tergeletak.
Rekan-rekan korban berusaha membangun, akan tetapi korban tidak merespon.
Setelah itu rekan-rekan korban keluar untuk menemui pemilik kontrakan. Mereka kemudian bersama-sama masuk kembali kekamar dan melihat terdapat lilitan kabel warna putih pada leher korban.
Personel Sie Dokes Polres Tulang Bawang kemudian mengecek kondisi korban, akan tetapi dinyatakan meninggal dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: