Kapal BN 62 Milik Dishub Tanggamus Hangus, Ada Dugaan Sengaja Dibakar

Kapal BN 62 Milik Dishub Tanggamus Hangus, Ada Dugaan Sengaja Dibakar

Kapal BN 62 milik Dinas Perhubungan Tanggamus yang terbakar, Sabtu 27 Mei 2023. FOTO TANGKAP LAYAR --

TANGGAMUS, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapal motor Banawa Nusantara 62 milik Dinas Perhubungan Tanggamus terbakar Sabtu, 27 Mei 2023. Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 05.00 tersebut menyebabkan seluruh bagian kapal hangus.

Informasi yang dihimpun Radarlampung.co.id, api berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil damkar diturunkan. 

Kepala Dinas Perhubungan Tanggamus Herli Rakhman mengatakan, kapal yang terbakar itu merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan. 

"Terbakar tadi pagi sekitar pukul 05.00 WIB. Diduga ada yang membakar,” kata Herli Rakhman dikonfirmasi Radarlampung.co.id. 

BACA JUGA: Capai Miliran Rupiah, Inilah Tiga Mobil Lawas Terkeren yang Bikin Kolektor di Dunia Jatuh Cinta

Saat kebakaran, anak buah kapal (ABK) yang menjaga kapal bantuan tersebut sedang pulang ke rumah. 

"Saya sendiri mendapat laporan kalau kapal terbakar sekitar pukul 06.00 WIB. Selanjutnya langsung ke lokasi kapal di Pantai Muara Indah Kelurahan Baros dan melihat kapal telah hangus," sebut dia.

Herli Rakhman menuturkan, kapal tersebut memang dalam keadaan rusak setelah terhempas badai. Saat ini masih dalam tahap perbaikan. 

Pada 2022 silam, Dinas Perhubungan Tanggamus mengajukan anggaran untuk perbaikan. Tahun itu juga mulai dilakukan perbaikan.

BACA JUGA: Wajib Dicicipi! Empat Hidangan Kuliner Paling Mantul di Rokan Hilir

Namun karena perbaikannya belum selesai, maka rencananya dilanjutkan tahun ini. 

”Karena anggaran belum ada, jadi kapal itu masih berada di pantai,” ujar Herli Rakhman. 

Dilanjutkan, selama ini kapal tersebut digunakan untuk membantu masyarakat jika dibutuhkan. 

Sebab banyak  warga berada di kawasan pesisir pantai. Kapal memiliki kapasitas penumpang hingga puluhan orang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: