Pj. Bupati Pringsewu Terima Penghargaan Dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi

Pj. Bupati Pringsewu Terima Penghargaan Dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi

Pj. Pringsewu menerima penghargaan dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.--

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj.) Bupati Pringsewu Adi Erlansyah menerima piagam penghargaan dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI. 

Piagam penghargaan diberikan kepada Penjabat Bupati terkait kontribusi dan kerja keras dalam membina pengembangan teknologi tepat guna desa. 

Selain itu, Pringsewu juga berhasil meraih juara III Teknologi Tepat Guna tingkat nasional serta juara pertama Teknologi Tepat Guna tingkat Provinsi Lampung.

Piagam penghargaan nomor No.406/BPI.01.02/2023  ini ditandatangani Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar dan diterima Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah. 

Penyerahan piagam penghargaan berlangsung pada upacara pembukaan Gelar Teknologi Tepat Guna Nusantara XXIV  di PKOR Way Halim, Bandar Lampung, Rabu 7 Juni 2023. 

Selain Penjabat Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, penghargaan juga diberikan kepada Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan beberapa kepala daerah.

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengucapkan selamat kepada gubernur dan bupati serta seluruh pemenang lomba Teknologi Tepat Guna.

Khususnya dari Provinsi Lampung yang menjadi tuan rumah acara tersebut. 

Menurut Menteri Abdul Halim Iskandar, inovasi dan penerapan teknologi tepat guna di tingkat desa merupakan hal penting. 

"Begitu pentingnya Teknologi Tepat Guna, di Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014, sampai disebut-sebut sebanyak empat kali," kata Abdul Halim.

Dilanjutkan, penekanan di dalam undang-undang tersebut menunjukan bahwa penggunaan teknologi tepat guna menuju kemandirian desa sangat penting. 

Artinya, bahwa penggunaan dana desa sangat direkomendasikan untuk inovasi dan pengembangan teknologi tepat guna.

Sementara Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyebutkan gelar Yeknologi Tepat Guna Nusantara merupakan even nasional yang berlangsung setiap tahun.  

Kegiatan ini dalam rangka penyebarluasan informasi dan promosi yang berkaitan dengan Teknologi Tepat Guna dalam upaya percepatan alih teknologi dari para inovator kepada masyarakat pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: