Golkar dan PPP Lampung Siapkan Bacaleg Cadangan

Golkar dan PPP Lampung Siapkan Bacaleg Cadangan

Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung Ismet Roni-FOTO AGUNG BUDIARTO/RADARLAMPUNG.CO.ID-

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Partai Golkar dan PPP di Provinsi Lampung bakal menyiapkan bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) dalam pemilu 2024.

Sekretaris DPD I Partai Golkar Ismet Roni menjelaskan, pihaknya sudah menindaklanjuti arahan dari DPP. 

Arahannya adalah untuk segera merampungkan permasalahan bacaleg yang belum memenuhi syarat (BMS) administrasi pada proses pendaftaran di KPU

"Sudah mendapat arahan dari DPP juga, dalam waktu tiga hari ini, semua persoalan mengenai administrasi bacaleg di KPU, akan beres," ujarnya dijumpai di lingkungan DPRD Lampung, Senin 26 Juni 2023. 

BACA JUGA:Punya Suara Empat Kali Lipat dari Umar Ahmad, Rahmat Mirzani Djausal dapat Dukungan Nyagub

Ditegaskan mengenai apakah Golkar bakal menyiiapkan Bacaleg cadangan, Ismet bilang itu sangat memungkinkan. 

Kendati demikian, dia masih harus menunggu laporan internal dari tim. 

"Bacaleg cadangan ya sangat memungkinkan. Tapi sampai saat ini, saya belum terima laporan," ujarnya. 

BACA JUGA:Jaring Aspirasi Pemilu 2024, Umar Ahmad Semakin Di Depan

Sayangnya, dia tidak membeber siapa siapa saja bacaleg dari partai golkar provinsi Lampung.

"Belum tau, saya juga belum terima laporan," katanya. 

Sementara, Ketua DPW PPP Provinsi Lampung Supriyanto menjelaskan dimungkinkan akan ada bacaleg cadangan. 

"Akan ada pergantian bacaleg cadangan yang memang potensial ya. Kalau tidak potensial ya tidak akan dimajukan," katanya. 

BACA JUGA:Ini Kata Wakil Bupati Lampung Selatan Soal LHKPN yang Tercatat Tidak Memiliki Kendaraan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: