Kuota Haji Indonesia 2024 Capai 221 Ribu Jemaah, Berikut Tahapan Penyelenggaraan Haji Tahun Depan

Kuota Haji Indonesia 2024 Capai 221 Ribu Jemaah, Berikut Tahapan Penyelenggaraan Haji Tahun Depan

Pemerintah Indonesia sudah mendapatkan kuota haji Indonesia tahun 2023 sebanyak 221.000 orang. ILUSTRASI/FOTO DOKUMEN RADARLAMPUNG.CO.ID --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kuota haji Indonesia untuk musim haji 2024 sebanyak 221 ribu jemaah.

Informasi kuota haji 2024 ini disampaikan Pemerintah Arab Saudi lewat surat yang diserahkan Kementerian Haji dan Umrah setempat.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyatakan, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi sudah mengabarkan kuota haji 2024.

Informasi kuota haji 2024 ini disampaikan ke sejumlah negara. Termasuk Indonesia. 

BACA JUGA: Mahal-Mahal Pergi Haji! Makanan Jemaah Indonesia Disebut Tidak Layak dan Sesuai Harga

”Tahun depan, kuota haji Indonesia berjumlah 221.000 jemaah," kata Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dikutip dari Kemenag.go.id, Senin 3 Juli 2023.  

Jumlah kuota tersebut sama dengan yang diperoleh Indonesia tahun ini, sebelum ada tambahan kuota. 

Berbarengan dengan informasi tersebut, Pemerintah Arab Saudi juga mengumumkan tahapan penyelenggaraan haji tahun 2024. 

Tahapan penyelenggaraan haji 2024 terdiri dari.

BACA JUGA: Waduh! Jemaah Haji Asal Metro Lampung Kelaparan, Sejak Pagi Belum Mendapatkan Makanan

- Penyerahan dokumen pekerjaan dan pengumuman kuota haji 2023, tanggal 30 Juni 2023.

- Rapat persiapan, pembukaan e-hajj untuk input data, pengumuman daftar perusahaan yang memperoleh izin, pembukaan kontrak penerbangan, aktivasi rekening di e-hajj pada tanggal 16 September 2023.

- Penyelesaian rapat-rapat persiapan dan paket pelayanan, tanggal 4 November 2023.

- Simposium dan pameran pelayanan haji dan umrah, tanggal 8 Januari 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: