Ratusan Pengendara Terjaring Operasi Patuh Krakatau 2023 di Kota Metro

Ratusan Pengendara Terjaring Operasi Patuh Krakatau 2023 di Kota Metro

Ratusan pengendara terjaring Operasi Patih Krakatau 2023-Polres Metro-

METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Belum berakhir, ratusan pengendara di Bumi Sai Wawai terjaring operasi Patuh Krakatau 2023. 

Diketahui, 35 pengendara dari sekitar 700 pengendara diberikan sanksi tilang karena melanggar aturan dalam berkendara.

Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho melalui Kasat Lantas AKP Rezki Parsinovandi mengatakan, selama 11 hari pelaksanaan operasi Patuh Krakatau 2023, ada sekitar 700 pengendara yang terjaring ops patuh tersebut.

Lanjutnya, ratusan pengendara yang terjaring operasi Patuh tersebut terbagi terdiri dari tiga kategori. Yaitu tilang, teguran, dan teguran tertulis.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Sebentar Lagi Warga Metro Rasakan Jalan Mulus

"Sampai hari ke-11 ini sudah ada 35 tilang. Sedangkan, teguran tertulis ada 207, dan teguran itu sudah ada 458," ujarnya, Jumat, 21 Juli 2023.

Kasat menyampaikan, pelaksanaan Ops patuh kratakatu dinilai sudah efektif. Apalagi, sosialisasi juga kerap dilakukan oleh Polres Metro.

Namun, jika dibandingkan tahun sebelumnya, pelanggaran yang dilakukan pengendara tercatat meningkat sekitar 25 persen.

“Trend-nya bertambah untuk tahun ini. Penambahan pelanggaran mencapai sekitar 25 persen. Pelanggaran didominasi pengendara roda dua yang tidak menggunakan helm,” jelasnya.

BACA JUGA:Realisasi Belanja APBN 2023 Wilayah Kerja KPPN Metro Capai 48,8 Persen

Ia menuturkan, selama pelaksanaan ops patuh krakatau tersebut, Polres Metro pun gencar melaksanakan kegiatan lalu lintas, baik sosialisasi sampai dengan pencegahan pelanggaran lalu lintas.

“Kita laksanakan kegiatan preemtif, preventif dan penegakkan hukum. Jadi penegakkan hukum 20 persen, preemtif dan preventif sebanyak 40 persen,” 

Sebagai informasi, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro menggelar Operasi Patuh Krakatau 2023.

Operasi Patuh Krakatau 2023 dilaksanakan mulai tanggal 10 hingga 23 Juli 2023 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: