Mobil Brio Merah Hilang di Parkiran, Pihak Mal di Lampung Beri Penjelasan

Mobil Brio Merah Hilang di Parkiran, Pihak Mal di Lampung Beri Penjelasan

Foto kiri pemilik mobil Brio warna merah hilang, M.Rizal Tengku Triawan memberikan keterangan kepada awak media dipolresta bandar Lampung. Mobil miliknya hilang di parkiran sebuah mal di Bandar Lampung--

BACA JUGA:Anti Gagal! Ini Syarat Mudah Lolos Verifikasi Pinjaman Saldo Dana KUR Bank BRI

"Polisi langsung datang oleh tempat kejadian perkara (TKP) dari Polsek Kedaton dari Polresta Bandar Lampung,"ucapnya.

Sementara itu, Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Dennis Arya Putra, menyampaikan telah menerima laporan dari tersebut dan pihaknya sedang melakukan penyelidikan serta olah tempat kejadian perkara (TKP). "Iya telah kami terima, polisi sudah olah TKP. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan,"ucap Dennis. 

Menanggapi tragedi kehilangan Mobil Brio warna merah,  Deni Wahyudi, Manager Umum pihak Mal, menyampaikan sebenarnya sistem pengelolaan parkir di tempatnya dikelola oleh pihak ketiga Secure Parking.

BACA JUGA:Terima Lagi Saldo DANA Kaget Gratis Rp 153 Tanpa Modal Apapun, Buruan Cek Notifikasi

 "Jadi pihak mal untuk pengelolaan parkir  tidak ikut serta karena sudah dikelola oleh Secure Parking,"jelas Deni kepada Radar Lampung melalui sambungan telepon pada hari Senin, 21 Agustus 2023 petang.

Kendati demikian, Pihaknya mengaku sudah mencoba mengecek ke petugas parkir apakah mobil tersebut keluar tanpa tiket atau bagaimana ternyata itu sesuai dengan SOP yang berlaku.  

"Selama dia menunjukkan tiket parkir dan sesuai dengan plat mobil yang ada, berarti itu bisa keluar," ucap Deni.

BACA JUGA:Update, Polisi Naik Tahap Penyidikan, Segera Tetapkan Tersangka Kasus Penganiayaan Alumni IPDN di BKD Lampung

Oleh sebab itu, Deni menghimbau kepada masyarakat agar jangan meninggalkan tiket parkir didalam mobil atau motor. 

Termasuk, helm dititipkan ke bagian penitipan helm kepada petugas penitipan helm di mal tersebut. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: