BRI Research Institute: Indeks Bisnis UMKM Menunjukkan Ekspansi Bisnis UMKM Terus Meningkat dan Tetap Optimis

BRI Research Institute: Indeks Bisnis UMKM Menunjukkan Ekspansi Bisnis UMKM Terus Meningkat dan Tetap Optimis

Melalui BRI Research Institute, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempublikasikan Indeks Bisnis UMKM Q2 2023 dan Ekspektasi Q3 2023--

BACA JUGA:Samsung Galaxy A34 5G, Spesifikasi Dengan Fitur Unggulan yang Menjanjikan

Menurutnya, para pelaku UMKM memberikan penilaian tertinggi terhadap kemampuan Pemerintah dalam menciptakan rasa aman dan tentram (indeks terkait 155,8). Serta menyediakan dan merawat infrastruktur (indeks terkait 147,8).

Pada riset kali ini, juga ditemukan fakta menarik, bahwa omzet usaha pelaku UMKM semakin pulih, di mana persentase responden yang menyatakan omzet usahanya sudah berada di atas rata-rata sebelum pandemi lebih banyak (33,1%), dibandingkan dengan yang menyatakan masih di bawah rata-rata sebelum pandemi (32,9%).

"Hal ini menunjukkan bahwa mayoritas UMKM saat ini sudah dapat mencatatkan kinerja usaha yang lebih baik dibandingkan pada saat sebelum pandemi," ungkapnya.

Tentang Indeks Bisnis UMKM

Indeks Bisnis UMKM adalah indikator yang mengukur aktivitas UMKM di Indonesia yang dilakukan setiap kuartal oleh BRI Research Institute.

BACA JUGA:Pencairan Saldo Dana Akulaku Paylater Bisa Lewat Marketplace? Simak Cara, Kelebihan dan Kekurangannya

Survei tersebut, dilakukan di 33 provinsi dengan jumlah responden sekitar 7.100 debitur UMKM, margin of error ± 1,16%, metode sampling: stratified systematic random sampling, dan periode survei: 22 Juni s.d. 13 Juli 2023.

Survei ini juga dilakukan oleh BRI sebagai wujud kepedulian BRI terhadap aktivitas UMKM Indonesia untuk menjadi suatu informasi serta menjadi leading indikator pertama di Indonesia yang mengukur aktivitas UMKM yang suatu saat akan bermanfaat bagi kebijakan publik. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: