Kabar Baik untuk Penderita Migren, Ini Makanan Penangkal Serangannya

Kabar Baik untuk Penderita Migren, Ini Makanan Penangkal Serangannya

Beberapa hal obat dan makanan pencegah migrain. Foto dok pixabay--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Migren biasanya datang dengan tiba-tiba. Penderita migren akan merasakan nyeri dan berdenyut seperti dipukul, dan biasanya cenderung lebih sensitif terhadap cahaya dan suara.  

Migren atau biasa disebut sakit kepala sebelah memang umum diderita oleh masyarakat. Namun jika kalian pernah mengalami migren saat ini tidak perlu terlalu cemas.

Dilansir dan dirangkum radarlampung.co.id dari berbagai macam sumber yang ada berikut ini ada lima makanan yang disebut-sebut bisa membantu untuk meringankan serangan migren apa saja itu mari kita bahas.

1. Makanan yang pertama yang bisa membantu meringankan serangan migren adalah telur sebab didalamnya diperkaya Omega-3 yang dapat mengurangi peradangan yang diduga sebagai penyebab dari migren.  

BACA JUGA:Alhamdulillah, 409 PPPK di Tanggamus Terima SK Pengangkatan

Selain telur, kalian juga bisa mengonsumsi beberapa jenis jenis ikan laut lainya, seperti ikan salmon, yang juga terbukti cukup efektif saat melawan nyeri kepala akibat migren. 

2. Kemudian makanan yang kedua yaitu Kacang Kacang-kacangan karena banyak mengandung magnesium, sebab kekurangan mineral ini telah dikaitkan dengan migren.  

Sejumlah penelitian juga telah menghubungkan antara kekurangan magnesium dan sakit kepala migren. Penelitian menujukkan bahwa sekitar separuh dari semua penderita migrain memiliki magnesium terionisasi dalam darah dalam jumlah sedikit.  

Magnesium, yang dikandung dalam kacang, melindungi tubuh dari sakit kepala dengan cara merelaksasi pembuluh darah. 

BACA JUGA:Guru Asal Thailand dan Filipina Mengajar di SMA YP Unila

3. Sayur-mayur

Memperbanyak mengkonsumsi berbagai jenis sayuran sayuran hijau bukan hanya bagus untuk tubuh, tapi juga membantu meringankan migrain.

Sebab Sayur-sayuran ini merupakan makanan yang didalamnya mengandung banyak vitamin, mineral, dan antioksidan.

Kalian juga dapat mengonsumsi sayuran dengan kandungan air yang tinggi untuk membantu menjaga keseimbangan tubuh dan tidak kehilangan banyak cairan. Misalnya sayurannya antara lain mentimun, tomat, bayam, dan kembang kol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: