Kader NU Wajib Tau, Ada Beasiswa Pendampingan Luar Negeri Dari Lakpesdam PBNU, Intip Syaratnya

Kader NU Wajib Tau, Ada Beasiswa Pendampingan Luar Negeri Dari Lakpesdam PBNU, Intip Syaratnya

Nahdlatul Ulama-Pixabay-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Para kader muda Nahdlatul Ulama wajib tau.

Lembaga Kajian dan Pengembangan (Lakpesdam) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) membuka beasiswa pendampingan kuliah luar negeri.

Program NU Scholarship tersebut untuk para kader NU yang berencana melanjutkan pendidikan ke luar negeri, khususnya dengan skema beasiswa. 

NU Scholarship bertujuan untuk meningkatkan kapasitas, serta membantu para calon mahasiswa dalam menyusun syarat-syarat beasiswa.

BACA JUGA:Tujuh Kabareskrim yang Menjadi Kapolri, Satu Pernah Jadi Kapolda Banten

Hal tersebut disampaikan Direktur Program NU Scholarship Muhammad Syauqillah. 

Dikatakannya, program NU Scholarship merupakan langkah konkret Lakpesdam PBNU dalam memberikan pendampingan dan dukungan kader muda NU yang ingin menempuh pendidikan ke luar negeri.

"Program Lakpesdam PBNU periode ini untuk para kader muda NU, dituangkan dalam NU Scholarship," kata Syauqillah seperti dilansir dari NU Online.

Target program NU Scholarship sendiri yakni pendampingan untuk calon mahasiswa yang nantinya akan kuliah ke luar negeri.

BACA JUGA:BRI Makin Tangguh, Kredit Mikro Tumbuh 11,41 Persen dan Cetak Laba Hingga Rp 29,56 Triliun

Terkhusus dalam beberapa zona: Amerika-Eropa, Asia dan zona Australia-New Zealand.

Dijelaskannya, tiga zona tersebut diatas memiliki fokus area studi pada ilmu eksakta. 

Karena itu, dimungkinkan menjadi kebutuhan NU kedepannya. 

"Kita juga memberikan kesempatan kepada rekan-rekan sosial humaniora untuk bisa bergabung dan melakukan pendaftaran," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: