Hijau Daun Pilih Konser di Rumbia Lampung Tengah, Dide: Jalan Sudah Bagus

Hijau Daun Pilih Konser di Rumbia Lampung Tengah, Dide: Jalan Sudah Bagus

Hijau Daun Pilih Konser di Rumbia Lampung Tengah, Dide Jalan Sudah Bagus--instagram @hijaudaunmusik

RADARLAMPUNG.CO.ID-Band asal Lampung Hijau Daun bakal menggelar konser di tanah kelahirannya. 

Konser Hijau Daun di Lampung itu akan digelar di dua titik. 

Konser pertama akan digelar di lapangan RB2 Rumbia Lampung Tengah. Yakni pada 4 November 2023 mendatang. 

BACA JUGA:Hijau Daun Bakal Konser di Lampung, Klorovers Wajib Datang!

Sementara konser kedua rencananya digelar di lapangan Etanol Unit 2 Tulang Bawang pada 11 November 2023. 

Berdasarkan keterangan yang diterima radarlampung.co.id, event tersebut mengambil tema Pekan Berpesta Lampung. 

Dalam event itu akan tampil pula band lain yakni Batas Senja

BACA JUGA:Luncurkan Single Terbaru, Hijau Daun Sukses Pukau Penonton

Batas Senja sendiri merupakan band indie yang melahirkan lagu hits diantaranya Nanti Kita Seperti Ini. 

Menariknya, salah satu lokasi konser yang dipilih adalah Rumbia, Lampung Tengah yang sempat jadi sorotan nasional beberapa waktu lalu. 

Hal ini lantaran infrastruktur jalan ke Rumbia pernah diprotes karena mengalami kerusakan. 

BACA JUGA:Lagu Suara dari Dide Hijau Daun Hipnotis Penonton di Acara Grand Final Muli Mekhanai 2022

Namun, vokalis Dide didampingi Array gitaris Hijau Daun menyebut telah mendapat informasi dari tim bahwa kondisi jalan sudah baik. 

Karena itu pihaknya tetap memutuskan untuk menggelar konser di Rumbia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: