Begini Cara Mengobati Mata Buram Secara Alami dengan Mudah

Begini Cara Mengobati Mata Buram Secara Alami dengan Mudah

Yuk simak, berikut ini beberapa cara mengobati mata buram secara alami dengan mudah.-FOTO PEXELS.COM--pexels

RADARLAMPUNG.CO.ID - Mata buram dapat disebabkan karena tidak nyaman untuk melihat. Sebaiknya kedipkan dan istirahatkan mata terlebih dahulu agar kondisi ini bisa cepat membaik.

Mata buram merupakan kondisi ketika kamu memiliki penglihatan yang tidak fokus. Mata buram dapat muncul akibat berbagai faktor seperti mata lelah dan mata kering.

Tetapi tak perlu khawatir, kamu dapat mengobati mata buram dengan beberapa cara alami. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini cara mengobati mata buram secara alami dengan mudah.

1. Mengistirahatkan Mata

Mata adalah salah satu organ tubuh yang cukup banyak bekerja. Hampir sama dengan bagian tubuh yang lainnya mata juga membutuhkan waktu istirahat. Jadi ketika kamu merasa penglihatan yang buram sebaiknya istirahatkan mata supaya kembali sehat.

BACA JUGA:Mudah dan Alami! Ini Cara Membuat Mata Lebih Sehat dan Jernih

Nah, berikut ini ada cara yang dapat kamu lakukan untuk mengistirahatkan mata antara lain:

- Pertama, memejamkan mata menggunakan penutup mata

- Hindarilah penggunaan gadget

- Jangan lupa untuk mengompres mata

- Pijat lembut area alis hingga pelipis

BACA JUGA:3 Minuman Sehat Atasi Perut Buncit Wanita yang Mengganggu, Cukup Keluarkan Biaya Rp 2 Ribu

- Gunakan tetes mata

- Harus menggunakan kacamata hitam ketika melakukan kegiatan di luar ruangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: