Muncul Persepsi Penindakan Kendaraan Mati Pajak di SPBU, Gubernur Lampung Ikut Angkat Bicara

Muncul Persepsi Penindakan Kendaraan Mati Pajak di SPBU, Gubernur Lampung Ikut Angkat Bicara

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.-Sumber Foto: Adpim Pemprov Lampung -

RADARLAMPUNG.CO.ID - Rencana tim pembina samsat Provinsi Lampung turun ke SPBU untuk melakukan pendataan kendaraan bermotor yang menunggak pajak sedang ramai diperbincangkan.

Tak sedikit yang mengira bahwa turunnya tim pembina samsat Provinsi Lampung ke SPBU untuk melakukan penindakan dan penagihan langsung kepada wajib pajak.

Dengan tegas, tim pembina samsat mengatakan bahwa turunnya tim pembina samsat ke SPBU untuk melakukan pendataan, survei, dan edukasi kepada wajib pajak yang kendaraannya mati pajak.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pun angkat bicara terkait ramainya perbincangan terkait rencana turunnya tim pembina samsat ke SPBU yang ada di Kota Bandar Lampung.

BACA JUGA:Dibawah Ancaman dan Iming-Iming, Mas Gondrong Rudapaksa Tetangga Hingga Hamil Lima Bulan

Arinal Djunaidi menilai ada yang mempolitisir terkait rencana tim pembina samsat Provinsi Lampung yang akan turun ke SPBU di Kota Bandar Lampung.

Sebab, kata Arinal Djunaidi, turunnya tim pembina samsat ke SPBU tersebut bertujuan untuk memberi imbauan atau mengingatkan wajib pajak yang kendaraannya mati pajak.

"Itu ada yang mempolitisir, kalau menurut saya itu sifatnya hanya imbauan saja," ujar Arinal Djunaidi usai menghadiri Sidang Paripurna di DPRD Lampung, Rabu 8 November 2023.

"Misalnya bu Faiza lagi isi bensin di pom bensin. Bu Faiza jangan lupa ya mobil atau motornya belum bayar pajak, dibayar," ucapnya.

BACA JUGA:Jadi Tersangka Korupsi, Intip Harta Anggota BPK RI Achsanul Qosasi Koleksi Properti Miliaran

Arinal Djunaidi pun tidak mempermasalahkan terkait rencana turunnya tim pembina samsat ke SPBU tersebut.

"Saya kira tidak salah. Tapi (langkah tim pembina samsat, red) ini seolah-olah akan menagih pajak di pom bensin," tuturnya.

Sebelumnya, Sekretaris Bapenda Lampung Jon Novri mengatakan, pemerintah daerah melakukan upaya-upaya untuk mengoptimalkan pendataan asli daerah dalam hal ini pajak kendaraan bermotor (PKB).

Dalam pengoptimalan PKB ini, kata Jon Novri, pihaknya telah memberikan kemudahan-kemudahan kepada wajib pajak untuk membayar PKB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: