Ingin Nusakambangan jadi Penjara Khusus Koruptor, Ganjar Pranowo: Agar Jera
Ingin Nusakambangan jadi Penjara Khusus Koruptor, Ganjar Pranowo Agar Jera--dok Relawan Ganjar
RADARLAMPUNG.CO.ID-Lembaga Permasyarakatan Nusakambangan di Cilacap Jawa Tengah jadi sorotan Calon Presiden 2024, Ganjar Pranowo.
Dirinya menyebut punya keinginan menjadikan lapas tersebut jadi lapas khusus bagi pejabat koruptor.
Hal ini menurutnya, dilakukan sebagai bentuk hukuman setimpal dan menimbulkan efek jera.
BACA JUGA:Atikoh Ganjar Pranowo: Industri Kreatif Yogyakarta Tidak Pelu Diragukan
Dalam kuliah kebangsaan di Universitas Muhammadiyah Cirebon, Jumat 8 November 2023
Ganjar membeber kondisi Nusakambangan. Menurutnya, Nusakambangan adalah pulau kecil di Cilacap Jawa Tengah.
Pulau itu berbatasan dengan Samudera Hindia.
BACA JUGA:Di Kalimantan Tengah, Ganjar Pranowo Sebut Akan Lanjutkan IKN
"Tempatnya terpencil jauh dari mana-mana, masih banyak semak belukar. Dulu ada napi terkenal namanya Johny Indo yang melarikan diri sampai dijadikan film. Setuju nggak kalau koruptor dimasukkan sana?" tanya Ganjar yang dijawab setuju oleh mahasiswa.
Menurut Ganjar Pranowo, pemberantasan korupsi jadi pekerjaan rumah besar Indonesia.
Dirinya yang berpasangan dengan Mahfud MD menyatakan bakal bersikap tegas dalam pemberantasan korupsi.
BACA JUGA:Wow! Beli Mobil Toyota di Auto2000 Bisa Dapat Hadiah 5 Mobil dan 500 Honda Beat
Dijelaskannya, dari data yang diperoleh, negara mengalami kerugian akibat korupsi mencapai Rp 42 triliun.
Padahal uang itu dapat digunakan untuk peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: