Mutasi TNI Terbaru, Dua Pangdam Bergeser, Jenderal Kopassus Pimpin Kodam IV/Diponegoro

Mutasi TNI Terbaru, Dua Pangdam Bergeser, Jenderal Kopassus Pimpin Kodam IV/Diponegoro

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memutasi 183 perwira, Desember 2023. FOTO TANGKAP LAYAR YOUTUBE SETPRES --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Panglima Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi TNI sejumlah jenderal.

Mutasi TNI ini dilakukan Panglima Jenderal Agus Subiyanto untuk kali kedua sejak awal menjabat.

Mutasi TNI terbaru ini tertuang dalam Surat Keputusan Nomor Kep/1470/XII/2023 tertanggal 18 Desember 2023. 

Total, ada 183 perwira yang masuk daftar mutasi TNI terbaru tersebut. 

BACA JUGA: KSAD Dudung Memimpin Sertijab, Berikut Daftar Nama Pangdam Terbaru 2023

Dua Panglima Kodam (Pangdam) alih tugas. Yakni Pangdam IV/Diponegoro dan Pangdam XIV/Hasanuddin.

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono bergeser menjadi Komandan Komando Pembina Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI AD (Dankodiklatad). 

Penggantinya adalah Mayjen TNI Tandyo Budi Revita. Sebelumnya jenderal bintang dua ini menjabat sebagai Kepala Badan Pendidikan dan Latihan (Kabadiklat) Kementerian Pertahanan.

Mayjen TNI Tandyo Budi Revita adalah jenderal Kopassus kelahiran 21 Februari 1969.

BACA JUGA: 60 Perwira Masuk Daftar Mutasi TNI Terbaru, Danlanud Abdul Rachman Saleh Ditarik Jadi Staf Khusus Kasau

Beberapa jabatan penting dipegang oleh alumi Akademi Militer 1991 ini. 

Di antaranya Danrindam IX/Udayana, Danmentar Akmil dan Danrem 142/Taroada Tarogau.

Sebelum ditunjuk sebagai Pangdam IV/Diponegoro, ia ditugaskan di Kementerian Pertahanan. 

Yakni Direktur Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan, Dirrah Komhan Ditjen Strahan Kemhan dan Kabadiklat Kemhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: