Deretan Tempat Ngopi Klasik di Semarang Referensi Penikmat Kopi, Ada milik Eks Tentara Pelajar Brigade 17

Deretan Tempat Ngopi Klasik di Semarang Referensi Penikmat Kopi, Ada milik Eks Tentara Pelajar Brigade 17

Kedai kopi gethe salah satu tempat ngopi Klasik di Semarang yang berada di sekitaran masjid Sakayu. Ilustrasi/foto net.--

RADAR LAMPUNG.CO.ID - Semarang  punya segudang kuliner legendaris. Salah satunya tempat ngopi klasik yang masih tetap berdiri lebih dari abad lamanya yang patut dicoba oleh penikmat kopi.

Bahkan, ada tempat ngopi klasik di Semarang ini sudah beroperasi sejak tahun 1915 artinya sudah berusia 108 tahun.

Ternyata, tempat ngopi ini merupakan pabrik kopi tertua kemudian menjadi tempat ngopi klasik yang menempati bangunan kolonial.

Dirangkum beberapa sumber,  deretan tempat ngopi klasik di Semarang, bisa jadi referensi penikmat kopi yang ingin berburu kuliner legendaris berkaitan dengan kopi, antara lain :

BACA JUGA:Tahun 2023, Kejahatan Konvensional di Pringsewu Masih Mendominasi

1. Koopman


Koopman salah satu tempat ngopi klasik di Semarang. Ilustrasi/Foto.Net.--

 

Koopman merupakan salah satu tempat klasik di kota lama di Semarang.

Cafe di Kota Lama Semarang ini juga punya design yang sangat klasik karena pada bagian depan disulap seperti bangunan ala Belanda yang lengkap dengan lampu tempel dan bendera berwarna hijau dan merah.

Kuliner legendaris  yang ditawarkan juga beragam mulai kuliner khas Indonesia hingga kuliner barat.

Bagi penikmat kopi sedang di Semarang bisa membuktikan sendiri tempat ngopi klasik ini beralamat di Jalan Letjen Suprapto nomor 3, Kota Lama, Semarang, Jawa Tengah buka setiap hari dari pukul 11.00 wib hingga 23.00 wib.

BACA JUGA:Aesthetic Banget! Tempat Ngopi Hits dan Kekinian di Lampung

2. Kampoeng Kopi Banaran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: