Nikmati Senja Dari Ketinggian, Destinasi Wisata Lampung Pekon Selapan Serasa di Atas Awan

Nikmati Senja Dari Ketinggian, Destinasi Wisata Lampung Pekon Selapan Serasa di Atas Awan

Nikmati Senja Dari Ketinggian , Calliandra Hills salah satu Spot Wisata Pekon Selapan Pringsewu Serasa Berada Di Atas Awan . Foto [email protected]

BACA JUGA:Mahasiswa Teknokrat Bersama Para Engineering Handal Cek Signal di 10 titik BTS

Pekon Selapan merupakan pekon yang berada paling ujung di Kabupaten Pringsewu, terjadi dari 8 dusun dengan jumlah ratusan kartu keluarga dengan ribuan jiwa.

Mayoritas masyarakat disana bersuku Sunda dan Jawa dengan mata pencaharian rata rata adalah bertani seperti Kopi, Cabai, dan Cengkeh. 

Keelokan Pekon Selapan yang seperti "desa" di atas awan adalah nyata seperti dilihat dalam video-video yang berseliweran di beranda media sosial. 

Jadi kabut itu biasanya adanya setelah hujan. Nah, Anda misalnya Selapan hujan sore atau malamnya itu gerimis itu paginya pasti berawan.

BACA JUGA:Perusahaan Asal Tiongkok Angel Yeast Akan Bangun Pabrik Turunan Tapioka dan Gula di Lamteng

Beberapa spot destinasi wisata Lampung di Pekon Selapan Pringsewu adalah Calliandra Hills,  Bukit Halimun dan Gunung Selapan, goa harimau, goa kembar dan lainnya.

Ada beberapa lokasi  yang masih cukup ekstrim yang dapat meningkatkan adrenalin Anda terutama saat menuju Bukit Halimun yang indah.

Bukit Halimun, memiliki view indah salah satunya menghadap belakang puncak tersebut terdapat laut putih, kalau menghadap depan bisa melihat kota Bandar Lampung.

Calliandra Hills merupakan salah satu destinasi wisata di Pekon Selapan, Kecamatan Pardasuka , Kabupaten Pringsewu.

BACA JUGA:Polisi Dalami Dugaan Penimbunan BBM di Gudang Oli Terbakar di Bandar Lampung

Calliandra Hills terletak pada ketinggian 780 MDPL ini menawarkan pemandangan eksotis dan memiliki udara sejuk.

Apabila, Anda ingin camping di lokasi ini, Anda bisa menyaksikan keindahan pemandangan gunung.

Seperti , Gunung Tanggamus, Gunung Betung, Gunung Rantai , Dan Bukit - Bukit yang mengelilingi.

Selain itu, Pemandangan kabut menjadi menjadi daya tarik utama Calliandra Hills, sehingga tempat ini dijuluki "Negeri di atas Awan".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: