Perusahaan Asal Tiongkok Angel Yeast Akan Bangun Pabrik Turunan Tapioka dan Gula di Lamteng

Perusahaan Asal Tiongkok Angel Yeast Akan Bangun Pabrik Turunan Tapioka dan Gula di Lamteng

Pertemuan Angel Yeast bersama Sungai Budi Group dengan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan jajarannya di Mahan Agung, pada Selasa 27 Februari 2024 malam.---Sumber foto : Biro Adpim.---

RADARLAMPUNG.CO.ID - Perusahaan asal Tiongkok Angel Yeast akan mendirikan pabrik turunan Tapioka dan Gula di Kabupaten Lampung Tengah.

Itu disampaikan pada pertemuan Angel Yeast bersama Sungai Budi Group dengan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan jajarannya di Mahan Agung, pada Selasa 27 Februari 2024 malam.

General Manager Angel Yeast Xiao Minghua mengatakan, kedatangan pihaknya ke Lampung untuk penetapkan lokasi pabrik di Lampung Tengah, bekerjasama dengan Sungai Budi Group.

"Rencana datang di Lampung selama tiga hari, ini hari pertama (Selasa, red)," ujar Xiao Minghua.

BACA JUGA:Akademisi Ikut Soroti Laporan Dugaan Oknum KPU Terima Suap Caleg: Keduanya Bisa Diproses Hukum!

Xiao Minghua berharap mendapatkan dukungan untuk berinvestasi mendirikan pabrik turunan Tapioka dan Gula di Provinsi Lampung.

"Setelah berkunjung ke Lampung kami mendapatkan perasaan yang nyaman. Kami sangat bersenang hati untuk nantinya bisa berinvestasi di sini. Dan mohon bantuan serta dukungan dari bapak gubernur," ungkapnya.

Xiao Minghua juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Arinal atas penjelasan tentang kebijakan dan lokasi-lokasi yang ada di Lampung.

"Saya juga berterima kasih dengan Sungai Budi sudah membantu untuk mengunjungi beberapa pabrik, seperti tapioka," ucapnya.

BACA JUGA:Xiaomi 14 Meluncur di Eropa, Bawa LTPO Oled Display dan RAM 12GB

"Selanjutnya kami akan bekerjasama terkait turunan dari Tapioka dan produk turunan dari Molase sehingga memiliki nilai lebih dari sebelumnya," sambungnya.

Sementara, Gubernur Arinal menyambut baik rencana perusahaan Angel Yeast untuk berinvestasi membangun perusahaan turunan tapioka dan gula di Provinsi Lampung.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya mengucapkan selamat datang di Provinsi Lampung, kepada tamu dari Tiongkok yang berencana akan berinvestasi di Sai Bumi Ruwa Jurai," ujar Gubernur Arinal.

Dalam kunjungan itu, General Manager Angel Yeast Xiao Minghua datang didampingi oleh Presiden Direktur PT Sungai Budi Group Widarto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: