Iklan Bos Aca Header Detail

Pengamanan WSL Krui Pro 2024, Polres Pesisir Barat Apel Gelar Pasukan Operasi Tuhuk Krakatau 2024

Pengamanan WSL Krui Pro 2024, Polres Pesisir Barat Apel Gelar Pasukan Operasi Tuhuk Krakatau 2024

Polres Pesisir Barat (Pesbar) menggelar apel gelar pasukan Operasi Tuhuk Krakatau Tahun 2024, dalam rangka pengamanan event World Surf League (WSL) Krui Pro QS 5000. Apel itu dipusatkan di lapangan Mako Polsek Pesisir Selatan, Senin 27 Mei 2024.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Polres Pesisir Barat (Pesbar) menggelar apel gelar pasukan Operasi Tuhuk Krakatau Tahun 2024, dalam rangka pengamanan event World Surf League (WSL) Krui Pro QS 5000. Apel itu dipusatkan di lapangan Mako Polsek Pesisir Selatan, Senin 27 Mei 2024.

Apel gelar pasukan itu dipimpin oleh Karo Ops Polda Lampung, Kombes Pol. Ardiansyah Daulay, S.I.K, M.H., hadir juga Dir Pam Obvit Polda Lampung Kombes Pol. Bryan Benteng, S.I.K., Dir Pol Airud Polda Lampung Kombes Pol Boby Parulian Tambunan, S.I.K, M.H., Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Umi Fadilah Astutik, S.sos, S.I.K, M.SI.

Kemudian,  Kabid TIK Polda Lampung Kombes Pol. M. Arif Rifai, S.I.K., Wadir Samapta Polda Lampung AKBP Andi Siswantoro, S.I.K., serta Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.I.K, M.H.

Selain itu hadir juga, Dandim 0422/Lampung Barat Letkol Inf. Rinto Wijaya, S.A.P, M.I.Pol, M.Han., Wakil Bupati Pesbar A Zulqoini Syarif, S.H., Ketua DPRD Kabupaten Pesbar, Agus Cik, Pejabat Utama (PJU) Polres Pesisir Barat, dan seluruh peserta apel operasi Tuhuk Krakatau 2024.

BACA JUGA:Gubernur Arinal Ajak ASN Komitmen Terapkan Prinsip Sistem Merit

Kapolda Lampung Irjen. Pol. Helmy Santika, S.H, S.IK, M.Si., dalam amanatnya yang di bacakan Karo Ops Polda Lampung Kombes Pol Ardiansyah Daulay, mengatakan apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Tuhuk Krakatau 2024.

Kegiatan itu merupakan wujud nyata sinergisitas Polri dengan Stakeholder terkait dalam rangka mengamankan dan mensukseskan event Krui Pro WSL QS 5000 dan JQS tahun 2024.

“Kejuaraan surfing internasional WSL Krui Pro merupakan kegiatan untuk mempertemukan para surfer terbaik dunia. Kompetisi akan berlangsung mulai 28 Mei 2024 sampai 4 Juni 2024, disertai rangkaian  kegiatan penampilan seni budaya Kabupaten Pesbar dan Bazar UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah),” katanya.

Selanjutnya, dalam rangka menciptakan stabilitas Kamtibmas yang kondusif, mencegah dan menanggulangi terjadinya gangguan keamanan terhadap event WSL Krui Pro 2024, Polri bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk melakukan pengamanan secara lebih optimal.

BACA JUGA:Pemprov Lampung Belum Bahas Persiapan Penyambutan Pj Gubernur

Apel gelar pasukan Operasi Tuhuk Krakatau tahun 2024 itu bertujuan untuk memantapkan dan mensiap-siagakan personel Polri dan instansi terkait dalam  rangka kesiapan pengamanan kegiatan yang bersifat terbuka dengan mengedepankan fungsi opsnal Kepolisian.

"Untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan secara nyata yang    dapat berdampak terhadap citra Indonesia dimata dunia, khususnya Kabupaten Pesbar, Provinsi Lampung," jelasnya.

Ditambahkannya, Polda Lampung dan Polres lain sebagai pendukung, siap membackup Polres Pesisir Barat serta adanya BKO dari Mabes Polri, yang didukung TNI, instansi terkait dan mitra Kamtibmas lainnya.

Tentunya hal tersebut untuk mendukung pelaksanaan operasi dengan sandi “Tuhuk  Krakatau 2024”, selama sembilan hari terhitung mulai 27  Mei 2024 sampai dengan 4 Juni 2024, yang dilaksanakan dengan mengedepankan kegiatan deteksi, preventif, gakkum, banops dan security officer sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku dalam rangka menciptakan stabilitas Kamtibmas yang   kondusif, mencegah dan menanggulangi terjadinya gangguan keamanan terhadap event WSL Krui Pro 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: