Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok, Pemkab Mesuji Gelar Gerakan Pangan Murah

Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok, Pemkab Mesuji Gelar Gerakan Pangan Murah

Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Desa Fajar Baru Kecamatan Panca Jaya.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Desa Fajar Baru Kecamatan Panca Jaya.

Kegiatan tersebut sebagai salah satu upaya dan langkah dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan.

Selain di Panca Jaya, Kegiatan ini juga digelar di Kecamatan Simpang pematang dan Kecamatan Rawajitu Utara.

Hal tersebut diungkapkan Kepala bidang (Kabid) Ketersediaan, kerawanan pangan, distribusi dan harga pangan Arif Apriyanto saat dikonfirmasi Jumat 7 Juni 2024.

BACA JUGA:Lagi, Pencabulan Terhadap Anak di Bawah Umur Terjadi di Lampung Barat

Menurut Arif Beberapa komoditi yang dijual pada gerakan pangan murah (GPM) tersebut diantaranya: Tepung Terigu Rp.10.500 perkilogram, Gula pasir Rp.15.000 Perkilogram, Minyak Goreng Rp.13.000 Perliter, Telur Rp. 47.000 Per Karpet.

"Gerakan Pangan Murah juga bertujuan untuk membantu masyarakat agar mendapatkan ketersediaan bahan pangan dengan harga terjangkau, terlebih menjelang hari raya iduladha. Harapannya masyarakat dapat terbantu," ujarnya.

Ia menuturkan, dilihat dari jumlah kehadiran masyarakat tentunya Gerakan Pangan Murah tersebut sangat efektif.

"Melihat animo masyarakat yang luar biasa, menyambut baik kegiatan ini karena harganya jauh dibawah harga pasar," Jelasnya.

BACA JUGA:Rektor Unila Kunjungi Jerman dalam Program Semiconductor Education Roadshow 2024

Salah satu warga bernama Novi mengaku senang dengan adanya kegiatan ini. Sebab, Gerakan Pangan Murah ini sangat membantu masyarakat.

“Saya berharap, ke depan bisa diadakan lebih rutin lagi kegiatan seperti ini. Karena sangat membantu," Harapannya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: