Gak Perlu Jauh Jalan ke Papua, Ini Lokasi Pulau Wayang yang Dijuluki Miniatur Raja Ampat di Lampung

Gak Perlu Jauh Jalan ke Papua, Ini Lokasi Pulau Wayang yang Dijuluki Miniatur Raja Ampat di Lampung

Pulau Wayang. FOTO TANGKAPAN LAYAR/INSTAGRAM @pulauwayanglampung--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Inilah lokasi Pulau Wayang yang kini mendapat julukan sebagai miniaturnya wisata populer di Indonesia yakni Raja Ampat.

Banyak orang yang mungkin belum tahu bahwa bukan hanya Provinsi Papua Barat yang memiliki Raja Ampat. Destinasi wisata Lampung juga memiliki view sama.

Jika ingin menghabiskan liburan dengan momen yang dijamin takkan terlupakan, kalian bisa berkunjung ke Pulau Wayang.

Pulau Wayang itu sendiri merupakan salah satu destinasi wisata Lampung unggulan yang lokasinya ada di Kabupaten Pesawaran.

BACA JUGA:Dekat Pantai Minangrua, Cek Tarif Menginap serta Fasilitas yang Ditawarkan Lummay Villa dan Resort

Miniatur Raja Ampat di Lampung, itulah julukan yang kerap didengar ketika ada yang menyebutkan sesuatu tentang Pulau Wayang.

Kalau berminat ke sana, Pulau Wayang berada di Desa Pagar Jaya, Teluk Ratai, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Jika sudah sampai di lokasi, wisatawan akan disuguhkan dengan pemandangan laut yang sangat memukau.

Di sana akan terlihat juga 4 (empat) pulau kecil yang dulunya diperkirakan adalah satu pulau penuh, namun terpecah.

BACA JUGA:Kenapa Harus Palet Dusty Blue yang Jadi Referensi Tema Wedding? Ini Alasannya

Pulau yang satu ini memang sudah mulai banyak dikunjungi oleh wisatawan yang memiliki hobi olahraga air.

Tak hanya sekadar berfoto-foto saja, jika ingin melihat kekayaan biota laut di sekitar Pulau Wayang pun bisa dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: