Ratusan Pelajar Dari Perguruan Tinggi dan SMA, SMK Ikuti Teknokrat Academic Competition
Foto dok Universitas Teknokrat Indonesia.--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Ratusan peserta mewakili perguruan tinggi dan puluhan SMA/SMK se-Lampung serta luar Lampung mengikuti Teknokrat Academic Competition.
Pembukaan Teknokrat Academic Competition dilakukan di Gelanggang Mahasiswa Dr. H.M. Nasrullah Yusuf kampus setempat, belum lama ini.
Adapun lomba yang dihelat adalah Teknokrat English Competition yang terdiri dari kompetisi debat, kompetisi newscasting, speech, story telling, dan scrabble.
Kemudian untuk Teknokrat Computer Competition terdiri dari basic programing, web blog, jarkom, desain grafis, e-sport (MLBB).
BACA JUGA:Mutasi Kejaksaan, Direktur Penyidikan Jampidsus Kejaksaan Agung Kuntadi Jadi Kajati Lampung
Selanjutnya, untuk Teknokrat Mathematics Competition terdiri dari TikTok for education, reels for education, statistic infographic.
Kemudian untuk item Annual Business Competition adalah lomba desain flyer, lomba mading, dan lomba inovasi ide bisnis.
Untuk Kontes Robot Teknokrat antara lain kontes line follower, kontes limited penny plane, dan kontes hanger rat plane.
Wakil Rektor Dr. H. Mahathir Muhammad, S.E., M.M. menyambut baik kegiatan kompetisi ini.
BACA JUGA:Survei Kinerja Wali Kota Wahdi Siradjudin, Tingkat Kepuasan Warga Metro Hanya 51,9 Persen
BACA JUGA:Rekomendasi Donat Topping Lumer di Bandar Lampung, Cek Lokasi Jajanan The Eko
Ia senang respons universitas dan sekolah yang ikut juga sangat banyak.
Menurutnya, hal itu menandakan kompetisi yang dihelat Teknokrat memang kredibel dan mengumpulkan para peserta yang terbaik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: