Sinergi dengan Pemerintah, DAIKIN Resmikan Pusat Keunggulan di SMK NU Ungaran
Budi Mulia, Direktur PT.Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) saat menjelaskan Pusat Keunggulan DAIKIN baru diresmikan kepada Kepala SMK NU Ungaran, Dr.H.Ahmad Hanik,M.Pd.//Foto DAIKIN--
Melalui pemanfaatan lebih besar ini, Budi Mulia menyatakan, akan dapat mendorong terciptanya lebih banyak tenaga kerja bidang refrigerasi dan tata udara dengan kualifikasi tinggi khususnya di wilayah sekitar Ungaran.
"Semakin tingginya kompetensi calon tenaga ahli, khususnya bidang refrigerasi dan tata udara, memberi peluang semakin besar bagi kami para pelaku industri untuk mendapatkan sumber daya manusia dengan kompetensi unggul,"jelas Budi Mulia.
BACA JUGA:Pantai Arang, Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Lampung yang Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga
Pernyataan Budi Mulia ini sejalan dengan perkembangan DAIKIN di Indonesia. Menjadi spesialis tata udara sepanjang satu abad di dunia dengan keberadaannya yang mencapai 50 tahun lebih di Indonesia, DAIKIN dikenal sebagai pemuncak dalam perusahaan solusi tata udara di Indonesia.
Untuk mendukung operasionalnya, DAIKIN memiliki 16 kantor perwakilan yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia dengan sekitar 1.400 mitra bisnis dealer yang mendukung dalam distribusi produk dan layanannya.
Terlebih lagi, menurut Budi Mulia, DAIKIN akan memulai fase baru di Indonesia dengan rencana besar untuk memulai produksi AC di dalam negeri melalui fasilitas produksi yang tengah dibangun di kawasan Cikarang.
BACA JUGA:Gubernur Arinal Resmikan 31 SMK Pusat Keunggulan Se-Provinsi Lampung
BACA JUGA:Pj. Gubernur Samsudin Ajak Perusahaan Swasta Bersama Perbaiki Jalan Rusak di Lampung
Direncanakan mulai berproduksi pada tahun depan, pabrik DAIKIN bagi AC hunian ini akan memiliki perkiraan kebutuhan sekitar 2,500 tenaga kerja.
"Tak hanya bagi DAIKIN, namun pula bagi industri secara keseluruhan, angka kebutuhan tenaga kerja bidang refrigerasi dan tata udara dengan kompetensi memadai ini masih sangat besar. Hal inilah yang membuat upaya pengembangan sekaligus pemanfaatan pusat keunggulan di sekolah vokasi ini menjadi penting keberadaannya,” ujar Budi Mulia.
Menyambut baik pembukaan pusat keunggulan DAIKIN ini, Dr. H. Ahmad Hanik, M.Pd., selaku Kepala SMK NU Ungaran menyampaikan harapan yang sama. "Kami sangat mengapresiasi dan menyambut baik sinergi dengan industri yang berbuah pada berdirinya DAIKIN Center of Excellence ini,"jelas Ahmad Hanik.
BACA JUGA:1.775 Peserta Berhasil Lolos Tes SKD Sekolah Kedinasan 2024 di STIS, Cek Tahapan Selanjutnya
BACA JUGA:Satlantas Polres Mesuji Sampaikan Pesan Tertib Berlalu Lintas di Sekolah
Semakin eratnya kolaborasi antara institusi pendidikan vokasi dengan industri, lanjut Ahmad Hanik, menjadi salah satu kunci pengembangan angkatan kerja sekaligus memberi dampak bagi perkembangan ekonomi Indonesia di masa mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: