Sosok Wakapolda Termuda di Indonesia, Anak Mantan Kapolri yang Jadi Jenderal di Usia 45 Tahun

Sosok Wakapolda Termuda di Indonesia, Anak Mantan Kapolri yang Jadi Jenderal di Usia 45 Tahun

Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar menjadi Wakapolda termuda di Indonesia. FOTO NET --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ini sosok Wakapolda Termuda di Indonesia. Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar yang menjabat Wakil Kepala Kepolisian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar adalah anak mantan Kapolri Da'i Bachtiar yang menjadi sosok jenderal termuda di jajarannya. 

Alumni Akpol 1998 ini pecah bintang pada usia 45 tahun. Kenaikan pangkat tersebut diiringi mutasi Polri dan promosi jabatan pada 2022 silam. 

Saat itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengeluarkan mutasi Polri yang tertuang dalam surat telegram Nomor Kep/1386/X/2022 tertanggal 10 Oktober 2022. 

BACA JUGA:Tiga Wakapolda Masuk Daftar Mutasi Polri, Alumni Akpol 1991 Tukar Posisi Dengan Kakak Leting

BACA JUGA:11 Alumni Akpol 1991 Bhara Daksa yang Jadi Wakapolda, Salah Satunya Jenderal Asal Lampung

Dalam mutasi Polri tersebut, Adi Vivid Agustiadi Bachtiar yang masih menjadi perwira menengah, promosi jabatan Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri. 

Adik kandung dari Bupati Indramayu periode 2021-2024 Nina Agustina ini merupakan perwira tinggi dengan pengalaman di bidang reserse. 

Jenderal kelahiran 12 Agustus 1977 ini memperoleh bintang kehormatan Bhayangkara Nararya dari Presiden Joko Widodo pada Juli 2023 silam. 

Pada awal karir di kepolisian, Adi Vivid Agustiadi Bachtiar ditugaskan sebagai Pamapta II Polres Cimahi, Polda Jawa Barat. 

BACA JUGA:Harga BBM Pertamina Resmi Turun Per 1 September 2024, Ini Rincian Terbarunya

BACA JUGA:Daftar Mobil yang Dilarang Isi Pertalite Berdasarkan CC, Ada Merek Kendaraanmu?

Dari sini, alumni Akpol 1998 tersebut dipercaya sebagai Kepala Unit Curanmor.

Adi Vivid Agustiadi Bachtiar juga dua kali masuk mutasi Polri dan bertugas sebagai Kapolsek di wilayah hukum Polda Jawa Barat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: