Tokoh Potensial Ramai-ramai Perebutkan Kursi Ketua DPD I Golkar Lampung

Tokoh Potensial Ramai-ramai Perebutkan Kursi Ketua DPD I Golkar Lampung

Mantan Ketua DPD Golkar Lampung Alzier Dianis Thabranie.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bursa calon Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Lampung mulai ramai diminati sejumlah tokoh potensial.

Tokoh-tokoh tersebut diyakini mampu memimpin Partai Beringin pasca lengsernya Arinal Djunaidi.

Di antaranya, Anggota DPR RI Hanan A Rozak dan Rycko Menoza yang disebut sebagai sosok yang paling layak memimpin Partai Golkar Provinsi Lampung.

Kemudian ada pengurus DPD I Golkar Lampung seperti Ismet Roni, Abi Hasan Muan, Supriadi Hamzah.

BACA JUGA:Langsung Cairkan Link DANA Kaget Hingga Rp 278 Ribu, Segera Dapatkan Saldo Gratis Hari Ini

Bahkan ada sosok mantan Ketua DPD Golkar Lampung Alzier Dianis Thabranie

Ya, Alzier telah menyatakan rencananya untuk mendaftarkan diri sebagai calon Ketua DPD Tingkat I Golkar Lampung.

"Saya mau daftar, karena Adies Kadir dulu junior saya di Komisi III DPR RI," ujar Alzier.

Dirinya dengan tegas dan lantang mengaku siap kembali memimpin DPD I Partai Golkar Lampung. 

BACA JUGA:Cepat Ambil Link DANA Kaget Minggu 20 Oktober 2024, Cairkan Saldo Gratis Rp 299 Ribu Secara Praktis Hari Ini

Alzier mengungkapkan, siapun boleh mencalonkan diri sebagai ketua, yang terpenting harus mampu memberikan fasilitas untuk seluruh pengurus.

"Kayak waktu saya sebagai ketua, bisa bangun kantor, semua ketua DPD kabupaten/kota saya kasih mobil, kasih mereka uang. Kalau nggak sanggup jangan nyalon," katanya.

Alzier yang juga Ketua DPD I Golkar Lampung 2004-2009, 2009-2015, dan 2015-2020 ini mengatakan Partai Golkar memiliki banyak kader yang layak untuk menjadi ketua DPD I. 

"Banyak, dan masih banyak tokoh muda lainnya. Tapi kalau mereka tidak sanggup ya kita siap jadi ketua DPD," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: