Puluhan Peserta CPNS di Metro Langsung Gugur, Ternyata Ini Penyebabnya
Puluhan peserta seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kota Metro tak hadir dalam Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kota Metro. Foto Ruri--
METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Puluhan peserta seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kota METRO tak hadir dalam Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kota METRO. Sehingga 82 peserta seleksi CPNS tersebut dinyatakan gugur.
Panitia Seleksi CPNS Kota Metro, yang juga Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Welly Adiwantra melalui Sekretaris BKPSDM Alek Destrio mengatakan, peserta yang tidak mengikuti seleksi SKD CPNS sebabyak 82 orang dari 1.525 peserta seleksi di Bumi Sai Wawai, tercatat 1.443 peserta hadir dan mengikuti seleksi.
Peserta yang tidak hadir secara otomatis gugur atau tidak lulus seleksi CPNS.
"Iya karena tidak hadir, secara otomatis dinyatakan gugur atau tidak lolos seleksi CPNS," kata Alex.
BACA JUGA:Tanggal 25 November Logistik Pilkada Mesuji di Distribusi ke PPK
Dikatakannya, peserta yang mendaftar CPNS di Kota Metro sebanyak 1.666 orang. Di mana, peserta yang memilih lokasi SKD di BKN Lampung 2 atau di Universitas Islam Negeri (UIN) berjumlah 1.525 peserta.
"Lalu, peserta yang memilih lokasi ujian di titik lokasi BKN luar Provinsi Lampung ada 133 peserta," ungkapnya.
Ia juga memaparkan, peserta yang tidak mengikuti seleksi SKD, tetapi menggunakan nilai SKD CPNS tahun 2023 sebanyak 8 peserta.
"Peserta SKD 2024 yang tidak ikut seleksi, karena menggunakan nilai SKD CPNS tahun 2023 itu ada 8 peserta," ujarnya.
BACA JUGA:Terungkap! Ini Alasan Sebenarnya iPhone 16 Dilarang Rilis di Indonesia
Ia menambahkan, berkaitan dengan jadwal pengumuman hasil SKD CPNS Kota Metro, pihaknya pun masih menunggu informasi resmi dari pemerintah pusat.
"Ya untuk pengumumannya, kita menunggu dari BKN (Badan Kepegawaian Negara). Termasuk untuk pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: