Dua Terduga Pelaku Money Politik di Tulang Bawang Diperiksa Gakkumdu

Dua Terduga Pelaku Money Politik di Tulang Bawang Diperiksa Gakkumdu

Dua terduga pelaku money politik ditangkap warga Kampung Tri Rejo Mulyo, Kecamatan Penawar Tama. Foto: Dok. Warga--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dua terduga pelaku money politik yang tertangkap warga Kampung Tri Rejo Mulyo, Kecamatan Penawar Tama, Kabupaten Tulang Bawang diperiksa Sentra Gakkumdu setempat.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Tulang Bawang, Inda Fiska Mahendro, Selasa 26 November 2024.

Sentra Gakkumdu merupakan forum yang dibentuk untuk menangani dugaan pelanggaran tindak pidana Pemilu. 

Gakkumdu Tulang Bawang terdiri dari beberapa unsur diantaranya Bawaslu, Kejaksaan Negeri (Kejari) dan Polres Tulang Bawang.

Menurut Inda, dua terduga pelaku money politik tersebut diperiksa setelah diamankan oleh warga diduga hendak bagi-bagi uang menjelang hari pemilihan Pilkada Tulang Bawang.

BACA JUGA:Cuaca Saat Pemilu Kurang Bersahabat, BMKG Ingatkan Bawa Payung Ke TPS

"Iya, saat ini sedang dalam proses klarifikasi di Gakkumdu," singkatnya.

Inda Fiska mengaku belum dapat memberikan banyak keterangan karena kedua terduga pelaku money politik saat ini masih diperiksa Sentra Gakkumdu Tulang Bawang. 

Sebelumnya diberitakan, warga Kampung Tri Rejo Mulyo, Kecamatan Penawar Tama, Kabupaten Tulang Bawang menangkap dua orang terduga pelaku money politik salah satu peserta Pilkada Bupati dan Wakil Bupati setempat.

Dua terduga pelaku money politik tersebut ditangkap warga dengan barang bukti 30 amplop yang berisikan uang pecahan Rp50.000.

Terduga pelaku diduga merupakan tim sukses salah satu pasangan calon peserta Pilkada Tulang Bawang.

BACA JUGA:Lulud Oktaviani, Dosen Teknokrat Fokus Jalani Studi Doktoral di Griffith University

Saat diamankan warga kampung Tri Rejo Mulyo, keduanya mengenakan pakaian berbeda. Satu terduga pelaku mengenakan kaos putih bertuliskan Qudrotul - Hankam dengan logo gambar angka 2.

Sementara satu terduga pelaku mengenakan kemeja berwarna ungu dan celana berwarna hitam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: