Dua Ruas Jalan Perioritas Provinsi Lampung Terdampak Efisensi Anggaran

Dua Ruas Jalan Perioritas Provinsi Lampung Terdampak Efisensi Anggaran

Kepala Dinas BMBK Provinsi Lampung M. Taufiqullah.-Foto: Prima Imansyah Permana/Radarlampung.co.id-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Efisensi anggaran yang dilakukan pemerintah pusat terhadap transfer ke daerah (TKD) berdampak terhadap perbaikan dua ruas jalan Provinsi Lampung.

Kedua ruas jalan yang didanai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut yaitu Ruas Padang Cermin-Kiluan senilai Rp 10 miliar dan ruas Ketapang-Negara Ratu Rp 22 miliar.

Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BPBK) Lampung M. Taufiqullah mengatakan, anggaran yang ada di Dinas BMBK tahun 2025 turut terkena efisiensi baik yang bersumber dari APBD maupun APBN.

Untuk APBD, kata M. Taufiqullah, efisensi anggaran terjadi untuk perjalanan dinas, alat tulis kantor (ATK), makan minum rapat dan lainnya.

BACA JUGA:Performa HP Low Budget, Realme Note 60x Andal Dengan Baterai 5000mAh, Masih Worth It Gak?

"Ada beberapa yang tidak ada sama sekali seperti kegiatan di Hotel. Kalau yang lain dikurangi," ujar M. Taufiqullah kepada Radarlampung.co.id, Minggu 16 Februari 2025.

Sedangkan untuk pekerjaan fisik yang bersumber dari APBD, disampaikan M. Taufiqullah tidak terdampak dengan adanya efisensi anggaran.

Dari total 52 paket yang direncanakan, 50 paket bersumber dari APBD Lampung tahun anggaran 2025 siap dilakukan tender melalui Biro Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Setprov Lampung secara bertahap.

"Pekerjaan fisik alhamdulillah tidak terganggu, yang jelas ada DAK kita nol tidak di transfer pusat sesuai keputusan Menteri Keuangan," ucapnya.

BACA JUGA:Polda Lampung Limpahkan Oknum Kakon Limau, Kuasa Hukum Korban Harap Tersangka Divonis Tinggi

Lanjut M. Taufiqullah, dua paket pekerjaan dari total 52 paket pekerjaan di tahun anggaran 2025 terancam tidak terealisasi karena alokasi dananya bersumber dari DAK.

Meski demikian, ia mengaku pihaknya saat ini tengah berusaha agar dua paket yang pendananya bersumber dari DAK tetap dapat terealisasi pekerjaannya di tahun 2025 ini.

"Kita akan koordinasi dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), apakah dananya bisa disesuaikan dan dapat menukar dengan DAK yang lain. Agar perbaikan dua ruas tersebut dapat terealisasi," tuturnya.

Menurutnya, ruas jalan Padang Cermin-Kiluan dan Ketapang-Negara Ratu ini perlu segera ditangani karena ruas tersebut merupakan ruas perioritas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: