disway awards

Dinkes Catat Layanan CKG di Metro Capai Belasan Ribu Jiwa

Dinkes Catat Layanan CKG di Metro Capai Belasan Ribu Jiwa

Foto Ruri Kabid Yankes Dinkes Kota Metro, Daniel--

METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota METRO mencatat layanan program cek kesehatan gratis telah mencapai 13 ribuan jiwa.

Kepala Dinkes Kota Metro Eko Hendro Saputra melalui Kabid Pelayanan Kesehatan Daniel mengatakam, sampai dengan 26 Agustus 2025, capaian CKG di Bumi Sai Wawai telah mencapai 13 ribuan warga atau sekitar 7,5 persen.

"Jadi capaian pemeriksaan kesehatan gratis sampai 26 Agustus ini mencapai 7,5 persen atau sebanyak 13.586 jiwa dari jumlah penduduk ya. Untuk target Kota Metro tahun ini 20 persen," kata dia.

BACA JUGA:Kejari Bandar Lampung Musnahkan Barang Bukti 203 Perkara

Ia menuturkan, dari jumlah tersebut, belum termasuk CKG pelajar sekolah. Sebab, CKG anak sekolah ditargetkan Bulan Agustus ini telah selesai.

"Masing-masing Puskesmas nanti akan mengentry dari CKG pelajar itu. Mudah-mudahan dari pengentrian Puskesmas itu akan naik lagi dari 7,5 persen," ujarnya.

Dijelaskannya, pemeriksaan kesehatan pelajar sekolah dilaksanakan langsung di masing-masing sekolah dengan melibatkan tenaga kesehatan dari Puskesmas di wilayah sekolahnya.

BACA JUGA:Joki Curanmor Ditangkap, Polisi Buru Penadah di Tegineneng

“Pemeriksaan akan dilakukan di sekolahan. Nah, tenaga kesehatannya itu dari Puskesmas akan datang ke sekolah- sekolah mulai dari SD, SMP dan SMA, lanjut dilakukan skrining PKG,” jelasnya.

Daniel memaparkan, pemeriksaan kesehatan dilakukan sesuai dengan usia yang dicek kesehatannya. Seperti pemeriksaan untuk remaja dan dewasa meliputi tekanan darah, gula darah, kadar kolesterol, pemantauan risiko kardiovaskular, dan lainnya. 

"Kalau untuk bayi baru lahir itu berbeda lagi yang diperiksa, begitu juga dengan anak sekolah, itu beda lagi," ungkapnya.

BACA JUGA:Peluang Asli Link DANA Kaget Sore Ini, Tambahan Saldo Gratis Siap Mengisi Dompet Digital

Dirinya memastikan, warga yang telah mengikuti cek kesehatan gratis, dan hasil dari cek kesehatan terindikasi adanya suatu penyakit, pihaknya akan mengarahkan untuk ke faskes.

"Langsung ditindaklanjuti, bisa ditangani di FKTP, atau kalau memang harus ke FKTRL, langsung dirujuk ke rumah sakit. Ini bukan hanya sekedar seremoni saja, tetapi memang ini skrinning untuk pencegahan," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: