Tidak Ikut SKD, Ratusan Pelamar CPNS Lamtim Dinyatakan Gugur

Kamis 27-02-2020,17:31 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

radarlampung.co.id - Ratusan pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Lampung Timur dinyatakan gugur.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Lampung Timur M.Ridwan menjelaskan, total pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan metode computer asisted test (CAT) sebanyak 3.263 orang. Dari jumlah tersebut, 3 di antaranya memilih tidak mengikuti SKD. “Mereka memilih menggunakan hasil SKD tahun sebelumnya,” jelas M.Ridwan.

Dilanjutkan, sehingga yang seharusnya mengikuti SKD pada seleksi CPNS di Institut Tekhnologi Sumatra (Itera) pada 25 hingga 26 Februari 2020 sebanyak 3.260 orang. Namun, pada SKD hari pertama, tercatat ada 111 dari 1.500 peserta yang tidak hadir. Kemudian, pada hari ke dua tercatat ada 79 dari 1.760 tidak hadir. Sehingga, total peserta yang tidak mengikuti SKD sebanyak 190 orang. “Bagi peserta yang tidak mengikuti SKD langsung dinyatakan gugur,” tegas M.Ridwan.

Ditambahkan, berdasarkan informasi dari pusat, hasil SKD rencananya akan diumumkan BKN pada 22 sampai 23 Maret 2020. Kemudian, bagi peserta yang dinyatakan lulus SKD akan mengikuti tahap seleksi kompetensi bidang (SKB) yang rencananya dilaksanakan pada 25 Maret hingga 10 April 2020 mendatang. Sedangkan, integrasi hasil SKD dan SKB rencananya diumumkan pada 1 Mei 2020. (wid/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait