Tim KOAR Rebut Kembali Gelar Raja KO

Minggu 15-09-2019,11:05 WIB
Editor : Kesumayuda

radarlampung.co.id - Ayadu Contest Championship kembali menggelar kegiatan kontes ayam laga non judi di Lampung. Tercatat 74 peserta pada acara yang berlangsung Minggu lalu tersebut.

Peserta kontes Aycon 5 terdiri berbagai tim, mewakili  berbagai daerah. Sebagai contoh tim KOAR (Kotaagung Rooster yang berasal dari Kotaagung), KOMPAK (Lampung Tengah), hingga Kawan Sekandang Gentur Sumedi dari Tulangbawang.

Salah satu yang paling menarik dari kegiatan kontes ayam laga Aycons adalah diadakannya perebutan gelar juara Raja KO. Yaitu semacam penghargaan yang diberikan oleh penyelenggara kepada tim yang berhasil mendapatkan poin kemenangan terbanyak.

Ketua Tim KOAR Abdul Karim mengungkapkan, terjadi persaingan yang cukup sengit dalam perebutan gelar juara Raja KO Aycons 5. Tercatat ada 4 tim yang saling kejar untuk mendapatkan poin terbanyak.

Menurutnya, setelah melalui tahapan pertandingan keluar sebagai pemenang Raja KO Aycons 5 adalah pemenang pada event sebelumnya di Aycons 3 yakni, Tim KOAR (Kotaagung Tanggamus).

“Kunci sukses atas keberhasilan timnya untuk mendapatkan piala raja KO yang kedua kalinya terletak pada pola latihan yang konsisten dan pemberian nutrisi atau jamu eksta belut pada ayam,” tandas Abdul selaku Ketua Tim Koar, Minggu (15/9). (rls/ehl/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait