radarlampung.co.id - Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya turut memeriahkan Jalan Sehat Spektakuler (JSS) Radar Lampung yang ke-20 di Lapangan Korem 043/Gatam, Bandarlampung, Minggu (1/3).
Adipati menjelaskan bahwa, selama ini Radar Lampung telah cukup membantu masyarakat dalam menyajikan berita-berita aktual dan terpercaya di Lampung.
\"Yang pastinya dapat memberikan kontribusi kemajuan khususnya kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Way Kanan. Dimana, dapat menyampaikan hasil pelaksanaan pembangunan dan program-program dan kebaikan kepada masyarakat sebagai bentuk apresiasi saya selaku pribadi, maupun saya menyempatkan diri datang untuk menghadiri JSS Radar Lampung,\" ujar Bupati yang akan mencalonkan diri lagi tersebut.
Tidak lupa dirinya pun menyampaikan selamat hari ulang tahun yang ke-20 semoga kedepan Radar Lampung semakin menyajikan berita-berita aktual. \"Dan terpercaya dan terbaik bagi masyarakat Lampung khusunya Pemkab Way Kanan,\" harapnya.
Pada kesempatan yang sama direktur Radar Lampung Taswin Hasbullah memberikan apresiasi atas kehadiran Raden Adipati Surya dalam acara JSS Radar Lampung.
\"Kehadiran dari beliau Bupati Way Kanan merupakan suatu kehormatan bagi Radar Lampung,\" tandasnya. (sah/ang)