Mudah! Ini 5 Cara Menghubungkan HP ke TV yang Bisa Kamu Coba

Selasa 09-11-2021,21:40 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Bagi beberapa orang, menonton film atau hiburan lainnya lewat layar smartphone yang cukup terbatas mungkin kurang nyaman. Namun kini, ada cara menghubungkan HP ke TV yang bisa kamu coba untuk menikmati aktivitas di HP lewat layar yang lebih besar. Cara menghubungkan HP ke TV ini disebut dengan screen mirroring, sebuah teknologi yang bisa menampilkan apa yang terlihat di layar smartphone ke TV. Dengan begitu, kamu pun bisa menampilkan video YouTube atau streaming film dengan lebih seru di televisi. Berikut ada beberapa langkah yang bisa kamu coba untuk menghubungkan HP ke TV. Menggunakan Kabel HDMI [caption id=\"attachment_226099\" align=\"alignnone\" width=\"1000\"] sumber id.pinterest.com[/caption]  HDMI atau High Definition Multimedia Interface adalah teknologi yang dapat mentransfer audio dan video dari satu perangkat ke perangkat lainnya lewat kabel. Pada metode ini, kamu tidak membutuhkan aplikasi tambahan. Karena, kamu hanya cukup menggunakan kabel HDMI berdasarkan tipe HP. Terdapat dua jenis, yaitu Kabel MHL dengan sambungan micro USB ke HDMI dan Micro HDMI ke HDMI. Kemudian, kamu dapat menyambungkan HP ke TV menggunakan kabel HDMI dengan cara sebagai berikut:

  • Matikan TV terlebih dahulu.
  • Sambungkan kabel micro USB HDMI ke smartphone.
  • Setelah itu, hubungkan kabel lainnya ke port HDMI pada TV
  • Hidupkan TV dan beralih ke saluran HDMI.
  • Cek smartphone kamu, ketika ada notifikasi, beri centang pada bagian HDMI Connection
  • Selesai, kamu pun dapat melakukan berbagai kegiatan di HP lewat TV.
  Google Chromecast [caption id=\"attachment_226087\" align=\"alignnone\" width=\"786\"] sumber id.pinterest.com[/caption]   Google Chromecast merupakan perangkat dongle atau adapter yang memberikan kemudahan untuk kamu menghubungkan HP ke TV. Produk ini dibekali dengan fitur app casting, tab casting, dan screen casting untuk menyambungkan layar HP ke televisi dengan mudah. Cara menggunakan Chromecast yaitu:
  • Sambungkan Chromecast ke port HDMI pada TV
  • Unduh aplikasi “Google Home” di smartphone, aplikasi ini berguna untuk mengontrol Chromecast dari ponsel.
  • Nyalakan WiFi di HP.
  • Ubah saluran TV menjadi HDMI.
  • Masukkan kode yang ada di layar TV lewat aplikasi di HP.
  • Selesai, kamu bisa langsung menikmati berbagai kegiatan seru di HP dengan Chromecast.
  Secara Wireless Sesuai Tipe HP [caption id=\"attachment_226100\" align=\"alignnone\" width=\"844\"] sumber id.pinterest.com[/caption] Cara menghubungkan HP ke TV selanjutnya yang bisa kamu coba adalah dengan cara wireless atau tanpa kabel data. Tapi, langkah ini mempunyai cara yang berbeda sesuai dengan tipe smartphone. Pada HP Samsung, biasanya bisa dilakukan dengan cara, Buka Quick Setting - Cari Menu “Smart View” - Klik untuk Mengaktifkan - Klik Nama Smart TV yang Ingin Kamu Hubungkan - Layar Ponsel Akan Muncul di TV. Sedangkan untuk HP Xiaomi, umumnya bisa menggunakan cara berikut, Buka Menu Settings - Klik Menu Connecting & Sharing - Klik Cast - Lalu Aktifkan - Pilih Turn On - HP Xiaomi akan segera memindai Smart TV yang Ingin Dihubungkan.  Mengandalkan Mi TV Stick [caption id=\"attachment_226101\" align=\"alignnone\" width=\"660\"] sumber id.pinterest.com[/caption]  Xiaomi menghadirkan sebuah perangkat yang dapat mengubah TV biasa menjadi sebuah smart TV, yaitu Mi TV Stick. Perangkat ini hadir dengan resolusi 480p @60 Hz sampai 1080p @60 Hz. Tidak sampai disitu, Xiaomi juga mengusung produknya ini dengan audio surround sound Dolby & DTS, audio ini bisa kamu gunakan dengan speaker eksternal. Xiaomi Mi TV Stick juga mempunyai berbagai aplikasi seperti Iflix, YouTube, Netflix, dan aplikasi hiburan lainya yang dapat kamu install.  Dengan Cara Screen Mirroring [caption id=\"attachment_226102\" align=\"alignnone\" width=\"750\"] sumber foto id.pinterest.com[/caption]  Kalau kamu sudah memiliki TV yang dibekali fitur wireless mirroring atau Miracast, kamu bisa langsung menghubungkan HP ke TV dengan mudah. Namun, smartphone kamu juga harus dibekali oleh fitur ini agar dapat tersambung ke TV. Setiap televisi biasanya memiliki cara yang berbeda untuk menghubungkan HP ke TV dengan wireless. Untuk smart TV Samsung, caranya yaitu tekan tombol source di remote TV - pilih screen mirroring. Lalu, TV akan memindai perangkat, dan menemukan perangkat yang telah mengaktifkan fitur Miracast. Itu dia cara menghubungkan HP ke TV dengan atau tanpa kabel data yang bisa kamu coba. Kalau kamu sedang mencari smart TV atau perangkat lainnya untuk menghubungkan HP ke TV, Shopee punya beragam produknya yang bisa kamu pilih lho! Kamu juga bisa mendapatkan penawaran harga menarik dari Shopee dalam kampanye belanja Shopee 11.11 Big Sale yang sedang berlangsung sampai 11 November 2021. Apalagi, ada banyak promo puncak yang bisa kamu dapatkan dalam event tersebut, yaitu ada promo Gratis Ongkir Rp0 Seharian, Flash Sale Rp11, Murah Lebay Diskon s/d 90%, Diskon s/d 1,1 JT Setiap Jam, Supermarket Sale, serta banyak lagi promo lainnya. Jangan sampai lewatkan kesempatan spesial tersebut agar kamu bisa belanja produk handphone, televisi, dan aksesoris lainnya dengan harga termurah di Shopee. Jadi, cek aplikasi Shopee kamu sekarang juga untuk mendapatkan produk incaranmu dan promo-promonya ! (*)
Tags :
Kategori :

Terkait