Nasir Nyoblos di Tegineneng, Dendi Salurkan Suara untuk Pilwakot Bandarlampung

Selasa 08-12-2020,18:30 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dari dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran, hanya M. Nasir yang memiliki hak pilih di kabupaten itu. Lainnya tercatat sebagai pemilih di Bandarlampung.

Berdasar penelusuran melalui website resmi KPU lindungihakpilihmu.kpu.go.id, calon Bupati dengan nomor urut 01 M. Nasir akan menyalurkan hak suaranya di TPS 009, Desa Gedunggmanti, Kecamatan Tegineneng.

Sementara rivalnya, calon petahana Dendi Ramadhona memberikan hak suara pada pemilihan calon wali kota dan wakil wali kota di Bandarlampung. Tepatnya di TPS 0011, Kota Baru, Tanjungkarang Timur.

Sedangkan untuk calon Wakil Bupati Pesawaran nomor urut 01 Naldi Rinara yang juga merupakan pemilik tempat rekreasi Pantai Sari Ringgung, Kecamatan Telukpandan, akan memberikan hak pilihnya di TPS 004, Rawa Laut, Enggal.

Namun sayangnya, calon Wakil Bupati Pesawaran nomor urut 02 Marzuki yang merupakan purnawirawan TNI belum dapat ditemukan dalam pencarian di website. Baik melalui nama, alamat maupun tanggal lahir.

Sementara, calon Bupati Pesawaran Nomor urut 2 Dendi Ramadhona bakal menjalankan kewajiban sebagai penanggung jawab administrasi wilayah. Dendi menyalurkan hak suara dikediamannya.

\"Saya memilih di Bandarlampung,\" kata Dendi.

Menurut Dendi, apa pun yang terjadi di wilayah Pesawaran masih jadi beban dan tanggung jawabnya. Besok, ia menjalankan tupoksinya sebagai Bupati Pesawaran untuk memonitoring dan mengevaluasi jalannya pilkada

\"Saya masih melaksanakan fungsi selaku bupati untuk memonitor dan mengevaluasi langsung bagaimana jalannya perhelatan Pilkada ini,\" ucapnya.

Dendi memastikan jalannya pilkada di kabupaten berjuluk Bumi Andan Jejama berjalan lancar, sesuai aturan dan ketentuan.

\"Tentunya kita berharap pilkada berjalan aman, damai, dan kondusif,\" ucapnya.

Dilain pihak, Laison Officer (LO) pasangan nomor urut 1 Saptoni mengungkapkan, sehari jelang pilkada, tidak ada kegiatan apa-apa karena dalam masa tenang.

Saat ini calon kepala daerah (Cakada) nomor urut 1 memilih istirahat, dan banyak memanjatkan doa.

\"Tidak ada lagi kegiatan karena sudah masa tenang. Hanya berdoa dan istirahat. Besok akan menyalurkan hak suara ke TPS 009 Desa Gedung Gumanti,\" kata Saptoni.

Terpisah, Ketua KPU Pesawaran Yatin Putro Sugino mengatakan, situs daftar pemilih tersebut bersifat nasional yang dapat menampilkan DPT dan lokasi TPS dengan memasukan alamat dan NIK. Kemudian menggunakan nama dan tanggal lahir calon pemilih.

\"Meskipun tidak dapat di cek pada situs tersebut, bukan berarti tidak masuk dalam DPT. Mungkin belum saja datanya belum di-update. Tapi yang penting, pemilih telah mendapatkan undangan untuk memilih atau paling tidak ada KTP elektronik,\" jelasnya.

Terkait tidak munculnya nama dan lokasi tempat memilih seperti calon Wakil Bupati Pesawaran Marzuki, Yatin memprediksi bahwa situs tersebut kemungkinan belum kembali di update.

Terlebih Marzuki sendiri merupakan mantan anggota TNI yang sebelumnya tidak memiliki hak untuk memilih.

\"Jika belum terdaftar, silahkan temui petugas PPS, PPK atau KPU untuk mengisi form model A.1.A-KWK dengan membawa idenditas diri,\" tulis dalam situs tersebut. (rus/ozi/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait