Pilwakot Bandarlampung, Eva Dwiana Ngaku Tidak Kenal Yonasyah

Rabu 15-01-2020,22:19 WIB
Editor : Widisandika

radarlampung.co.id - Bakal Calon (Balon) Wali kota Bandarlampung,  Eva Dwiana Herman HN memaparkan visi dan misinya melanjutkan program sang suami memajukan kota Tapis Berseri di kantor DPD PAN setempat,  Rabu (15/1). \"Alhamdulillah bunda sudah memaparkan visi misi. Antusiasme dari kader PAN bunda apresiasi,  suatu kehormatan saya minta restu juga dari kader PAN untuk melanjutkan program pembangunan yang sudah ada, \" ucapnya usai memaparkan visi misi. Anggota Komisi III DPRD Lampung ini melanjutkan, beberapa waktu belakangan ada banner tersebar antara Eva dan Yonasyah yang bertuliskan Gerakan Masyarakat membangun bersama mendukung Eva-Yonas. \"Untuk masalah wakil saya belum menentukan. Nanti biar pak Herman yang pilih. Soal isu yang berkembang belakangan,  bunda juga enggak tahu,  karena kemarin lagi di luar kota, \" tandasnya. Eva mengaku tidak mengenal Yonasyah di mana,  dia juga tidak mengetahui mengapa ada spanduk dan bannernya bersama Yonas dipasang. Dia mengaku menerima siapapun yang akan menjadi wakilnya nanti. Namun tentunya ada komunikasi dan etika yang harus dilakukan. \"Orangnya ya Bunda tahu. Tapi belum pernah ketemu. Ya saya tegaskan tadi,  mohon maaf lahir batin,  siapa saja saya terima yang mau pasangan sama saya,  saya hormati. Tapi kan ada etikanya, \" kata dia. Eva kembali menegaskan,  dia belum menetapkan pilihan pendampingnya dalam menjadi kontestan pilwakot 2020. Dia juga menegaskan,  bahwa pendamping dalam  pilwakot awal diserahkan sepenuhnya kepada sang suami,  Herman HN. \"Saya tegaskan sekali lagi,  belum ada. Kalau sudah ada saat penetapan nanti,  semua temen-temen wartawan bunda undang deh ya, \" selorohnya. Pada kesempatan itu,  Eva tetap masih pede bia mendapatlan rekomendasi parpol dan tidak bakal maju melalui independen atau perseorangan. \"Insha Allah dapat perahu dan direstui masyarakat, \" kata dia. (abd/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait