RADARLAMPUNG.CO.ID - Jajaran Kodim 0429/Lampung Timur menyalurkan bantuan tunai pedagang kaki lima dan warung (BTPKLW) minyak goreng. Kegiatan tersebut berlangsung di Koramil Batanghari, Sabtu (21/5).
Komandan Koramil Batanghari Kapten M. Syadri menjelaskan, penerima BTPKLW di Kecamatan Batanghari sebanyak 419 keluarga penerima manfaat (KPM). Masing-masing menerima bantuan Rp300 ribu.
"Bantuan yang bersumber dari pemerintah ini disalurkan melalui TNI untuk masyarakat pemilik usaha atau warung," kata Kapten M. Syadri mewakili Dandim 0429/Lampung Timur Letkol Indra Puji Triwanto.
Dilanjutkan, penerima bantuan tersebut merupakan KPM yang sebelumnya telah menerima BTPKLW pada April 2022. "KPM yang telah terdata sebagai penerima BPTKLW tinggal membawa KTP dan KK. Langsung menerima bantuan Rp300 ribu," jelasnya. (wid/ais)