RADARLAMPUNG.CO.ID - Keripik Asya merupakan salah satu Industri Kecil Menengah (IKM) di Bandar Lampung yang sudah berdiri sejak tahun 2019.
Menurut Supriyadi selaku Owner Keripik Asya, buah pisang merupakan salah satu komoditas terbesar yang ada di Provinsi Lampung.
"Keripik pisang Asya diolah menggunakan bahan berkualitas dan premium. Sehingga, dapat menghasilkan produk keripik pisang yang unggul khas Lampung," jelasnya, Rabu 27 Juli 2022.
Adapun produk keripik pisang Asya yaitu, Banana Chips orginal ukuran 150 gram dan Banana Chips Melted ukuran 120 gram.
BACA JUGA:Subholding Gas Pertamina Komitmen Penuhi Demand Gas Gasifikasi RU IV Cilacap 51 MMSCFD
"Produk keripik pisang original tersedia 2 varian rasa yaitu, manis dan asin gurih dengan harga Rp15 ribu. Ada potongan harga bagi customer yang melakukan pembelian 50 pcs," sebutnya.
Sedangkan untuk produk Banana Chips Melted dijual Rp17.500 per bungkus dengan 6 varian rasa yang berbeda. Di antaranya, cokelat, keju, greentea, tiramisu, black coffee, dan susu.
"Semua bahan yang digunakan keripik Asya sudah bersertifikasi halal LPPOM MUI dan bahan komposisi yang digunakan semua berkualitas dan ada sertifikatnya," tambahnya.
Selain itu, keripik Asya juga bisa dinikmati segala jenis usia, baik anak kecil, dewasa maupun orang tua.
BACA JUGA:Gak Kaleng-Kaleng! Baru Setengah Tahun, BRI Cetak Laba Rp 24,88 Triliun
"Hal ini dikarenakan keripik Asya memiliki tekstur keripik yang tipis. Sehingga, produk keripik yang dihasilkan renyah dan tidak keras. Jadi, sangat aman dikonsumsi dengan konsumen," ungkapnya.
Sejauh ini, keripik Asya sudah tersedia di pusat oleh-oleh Lampung, seperti, Hai Thoms, Yussy Akmal, Shamiya juga ada di Alfamidi, Kota Metro.
Dilanjutkan, tidak hanya di Lampung, keripik Asya juga telah menjalin kerjasama di berbagai kota Indonesia. Seperti, M bloc Market Jakarta, Padang, Jambi, Yogyakarta, dan Medan.
"Insya Allah dalam waktu dekat Keripik Asya akan berkerjasama dengan Indomarco prismatama," ungkapnya.