RADARLAMPUNG.CO.ID - Komika Egi Argiansyah atau lebih dikenal Egi Haw mendadak menghebohkan netizen di Twitter.
Bagaimana tidak, ketika tampil dalam acara ulang tahun polisi, Egi Haw membawakan materi stand up comedy 'dipinggir jurang'.
“Saya dulu anak Reggae, dan saya dulu sering banget pake narkoba pak, tapi alhamdulillah tidak pernah ketangkep,” ujar Edi Haw sembari menari-nari dilansir dari video unggahan akun Twitter @egiargians pada Rabu 3 Agustus 2022.
Seketika penonton bertepuk tangan juga tertawa lepas ketika Egi Haw membeberkan pengalamannya tersebut.
BACA JUGA:Hiiii Serem.. Ada Penampakan Pocong Gegerkan Warga Loh, Sudah Sepekan Terakhir
“Tiap hari ngeganja tapi enggak ketangkep, yuhuu,” sambungnya di tengah tepuk tangan juga riuh tawa penonton.
Egi Haw lantas mengatakan alasan dirinya tidak tertangkap polisi meski mengonsumsi narkoba.
“Kenapa gua tertangkap, karena gua miskin,” ucapnya lagi, yang disambut langsung dengan tertawaan penonton yang lebih keras.
“Polisi males ngurus enggak ada duitnya,” ucapnya lagi.
BACA JUGA:Pilu! Viral Aksi Penyiksaan Kucing Dirantai Hingga Dijemur di Bawah Terik Matahari
Dia menyebut, polisi hanya menangkap orang yang kariernya sedang naik, seperti yang terjadi pada komika lain, semisal Fico dan Coki.
“Padahal dia pake narkoba dari SMP loh,” ucap Egi.
Lebih ekstremnya, dalam materi stand up comedy yang dibawakan, dia menunjukkan daftar teman-temannya yang masih memakai narkoba.
“Buat apa saya kasih pak, buset ini kan per kepala goceng, lumayan daripada ngarepin juara,” ucapnya.
BACA JUGA:Putus Pacaran, Pria Ini Minta Kembalikan Barangnya dari Sang Mantan, Wanita Malah Lapor Polisi