RADARLAMPUNG.CO.ID - Dalam rangka menyemarakkan kemerdekaan RI ke-77, Perumahan Mawar Cluster 2, Jalan Mawar V, Gang Mawar Coklat, Kelurahan Way Kandis, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar lampung mengadakan berbagai lomba.
Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari, yakni 20-21 Agustus 2022.
Ketua Pelaksana Penyelenggara Perlombaan Yusman Riansyah menyampaikan, Perumahan Mawar Cluster 2 aktif melakukan kegiatan yang melibatkan pemuda pemudi setempat, yang notabene adalah mahasiswa dan mahasiswi berbagai Universitas.
Ada yang berasal dari Universitas Lampung (Unila), Universitas Bandar Lampung (UBL), Institut Teknologi Sumatera (Itera), juga Universitas Islam Negeri Raden Intan (UIN Raden Intan) Lampung.
BACA JUGA:Warek II Sampaikan Permintaan Maaf Rektor Unila
"Mereka aktif melaksanakan iniasi kegiatan, termasuk menginisiasi kegiatan perlombaan dalam menyemarakkan kemerdekaan RI ke-77," ucap warga RT05/LK1 itu.
Yusman pun menyampaikan bahwa warga setempat juga mendukung kegiatan kegiatan mahasiswa.
Suasana perlombaan estafet tepung. (Foto Ist. For Radarlampung.co.id)--
"Ini juga implementasi mereka dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, terutama tentang pengabdian terhadap masyarakat, khususnya Mawar Cluster 2," tambah dia.
Lebih rinci, Yusman juga menyampaikan bahwa kegiatan perlombaan Kemerdekaan RI ke-77 ini menjadi wujud terjalinnya silaturahmi antara warga Mawar Cluster serta wadah menjalin kekompakan.
"Semoga kedepannya makin banyak lagi kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan oleh warga Mawar Cluster dengan lingkup yang lebih luas," ucap Yusman.
Yusman menyampaikan, ada 13 perlombaan, terdiri dari 8 lomba secara individu dan 5 lomba secara kelompok.
"Hadiah perlombaan bermacam-macam, mulai tumbler, buku, pena, dan lainnya," ucap dia.
Adapun 8 lomba secara individu, yakni lomba pinang bantal, lomba makan kerupuk, lomba balap karung, lomba balap kelereng, lomba memasukkan paku dalam botol, lomba sepeda lambat, dan lomba fashion show.