Waspada! Bahaya Tidur Pakai Make Up dari dr. Saddam Ismail

Jumat 28-10-2022,13:37 WIB
Reporter : MBKM
Editor : Yuda Pranata

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bahaya tidur pakai make up telah diberikan oleh dr. Saddam Ismail.

Hal ini dilakukan, karena semua wanita pasti tidak lepas dari make up agar terlihat cantik. 

Dikutip dari laman Wikipedia, Tata rias wajah atau make up adalah kegiatan mengubah penampilan dari bentuk asli sebenarnya. 

Dengan bantuan bahan dan alat kosmetik, Istilah make up lebih sering ditujukan kepada pengubahan bentuk wajah, meskipun sebenarnya seluruh tubuh bisa di hias.

BACA JUGA:FISIP Gelar The 3rd IICIS dan IAPA 2022

Dikutip dari kanal YouTube @Saddam Ismail, Wanita identik dengan merias diri dengan ber make up. 

Namun ternyata, make up bisa menjadi bahaya jika make up sudah digunakan untuk aktivitas seharian sampai malam dan langsung tidur tanpa membersihkan make up.

Kebiasaan ini jika terus dilakukan akan menimbulkan masalah kulit wajah.

“Tidur itu nggak boleh pakai make up jadi memang harus dibersihkan dulu make up nya karena kalau dibiarkan kebiasaan ini bisa menimbulkan masalah” ucap dr. Saddam Ismail.

BACA JUGA:FP Unila Gelar FGD Studi Kelayakan Kawasan Waypisang Lampung Selatan

dr. Saddam Ismail membagikan bahaya tidur masih menggunakan make up.

1. Infeksi Mata

Ketika masih menggunakan make up, bisa meningkatkan resiko infeksi mata, mata meradang atau bisa disebut konjungtivitas mata berair,mata kemerahan.

Kelopak mata pun juga bisa terinfeksi, infeksi kelopak mata disebut dengan blefaritis. 

Kelopak mata bisa terinfeksi akibat make up yang tidak di hapus ketika tidur.

Kategori :