LDII Pringsewu Lampung Gelar Pembekalan Moderasi

Kamis 24-11-2022,18:30 WIB
Reporter : Agus Suwignyo
Editor : Alam Islam

Kedua, bidang kebangsaan. LDII akan terus mengupayakan bahwa Bahasa Indonesia merupakan aset pemersatu bangsa. 

Oleh karena itu, Bahasa Indonesia perlu terus dibina dan dikembangkan.

Ketiga, bidang pendidikan. LDII akan terus membantu pemerintah dalam membangun sistem pendidikan yang fokus pada pendidikan karakter profesional religius yang mengkombinasikan moral character dan performance character yang bersumber dari ajaran agama Islam dan nilai-nilai luhur bangsa Indonesia. 

LDII me-launching platform pendidikan yang diberi nama Pondok Karakter.

BACA JUGA: Ratusan Pendaftar Panitia Pemilihan Kecamatan Lampung Timur, Diterima Segini

Keempat di bidang kesehatan. LDII akan terus mendorong program-program pemerintah dalam penggunaan obat herbal, berdampingan dengan penggunaan obat konvensional.

Dengan begitu obat herbal bukan sebagai komplementary atau pelengkap. Melainkan menjadi obat yang memiliki khasiat tersendiri.

Kelima, pada bidang energi baru dan terbarukan. LDII akan terus mendorong agar energi baru dan terbarukan ini dapat terus dikembangkan dan dimanfaatkan, mengingat potensinya yang sungguh sangat massif di Indonesia, dan hingga saat ini, masih kurang dioptimalkan.

Keenam, pada bidang perekonomian. LDII akan terus mendorong bahwa perekonomian seharusnya disusun sebagai usaha bersama berdasar asas kekeluargaan yang dapat diwujudkan melalui pengembangan ekonomi syariah, yang lebih menekankan kerjasama. Bukan melulu persaingan bebas dalam mekanisme ekonomi pasar.

BACA JUGA: Ini Titik Perbaikan Jalan Penghubung Lampung Barat-Sumatera Selatan

Ketujuh, pada bidang penggunaan teknologi digital di Indonesia sangat masif dewasa ini, menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

Terkait hal ini, LDII akan terus mengupayakan agar penggunaan teknologi digital hendaknya lebih diarahkan pada hal-hal yang sifatnya produktif dan positif. Bukan hanya pada yang konsumtif. 

Dengan demikian, sisi negatif dari teknologi digital ini dapat dieliminir.

Kedelapan, pada bidang pangan. LDII mendorong agar Indonesia dapat mewujudkan ketahanan pangan. 

BACA JUGA: Mahasiswa Pertukaran Universitas Teknokrat Kunjungi Radar Lampung

Untuk itu, lahan-lahan tidur yang tidak produktif seperti lahan gambut supaya diinovasi agar dapat menjadi lahan yang produktif, yang pada gilirannya dapat mewujudkan kemandirian pangan di Indonesia.    

Kategori :