JAKARTA, RADARLAMPUNG.CO.ID - Ferdy Sambo merasa sangat berang dengan keterangan mantan ajudannya, Richard Eliezer atau Bharada E soal adanya wanita menangis yang keluar dari Rumah Bangka Ferdy Sambo.
Menurut mantan Kadiv Propam itu mantan ajudannya itu mengarang cerita.
Ferdy Sambo juga membantah keras bahwa ia menjelaskan kasus ini bukan terkait perselingkuhan, melainkan mengenai Putri Candrawathi yang dilecehkan.
“Jelasnya istri saya kan diperkosa sama Yosua. Tidak ada motif lain apalagi perselingkuhan,” kata Sambo.
BACA JUGA:FBVideoDown Facebook Downloader: Download Konten Gratis dari Facebook
Kembali Sambo menegaskan bahwa tak benar adanya juga tidak ada peristiwa soal wanita menangis itu. “Nanti kita tanyakan ke dia, kita akan tanyakan di persidangan. Siapa yang nyuruh dia ngarang seperti itu,” jelasnya.
Sempat Pergoki Wanita Misterius Menangis
Bharada Richard menjelaskan dalam persidangan bahwa ada seorang wanita misterius yang menangis keluar dari rumah Ferdy Sambo di Jalan Bangka.
Dijelaskan Bharada Richard, bahwa dirinya tak mengetahui pasti soal sosok wanita yang mencurigakan keluar dari rumah Bangka itu.
“Pada waktu bulan Juli, saya agak lupa tanggalnya, saya sempat naik piket akhir Mei bersama almarhum (Brigadir J)," jelas Richard.
BACA JUGA:Tes Calon Anggota PPK di Pringsewu, 11 Peserta Gugur
Padahal almarhum ini ajudan Ibu (Putri Candrawathi). Tapi karena bang Matheus menjaga di Saguling, yang naik piket saya sama almarhum. Selepas piket saya balik ke (rumah di) Saguling,” kata Richard di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu 30 November 2022.
Selain itu juga pernah Bharada E kemudian mengaku sempat melihat Putri Candrawathi marah.
“Singgah di sana, saat mampir di kediaman, saya lihat Ibu marah. Saya gak berani menanyakan. Bang Yos bilang ‘Chad, parkir mobil ke belakang’. Setengah jam kemudian, Pak FS pulang diantar Saddam. Pak FS kayak marah-marah juga langsung masuk ke dalam rumah,” kata Richard.
“Almarhum bilang ‘Chad, nanti ada Pak Eben yang datang rekannya Bapak (FS)’. Pas datang saya gak lihat,” tambahnya.