Bom Bunuh Diri Polsek Astana Anyar, Polres Lampung Timur Perketat Pengamanan

Rabu 07-12-2022,15:30 WIB
Reporter : Dwi Prihantono
Editor : Alam Islam

Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menjelaskan, peristiwa tersebut menyebabkan beberapa polisi yang ada di lokasi kejadian terluka.

"Sedangkan beberapa anggota luka-luka," sebut Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangannya di Mabes Polri, seperti dikutip dari Disway.id Rabu 7 Desember 2022.

Saat ini pasukan dari Gegana dari Brimob Jawa Barat dan Densus 88 Antiteror Mabes Polri diterjunkan ke lokasi kejadian. Pengamanan juga dibantu aparat kepolisian setempat. 

Sementara, tubuh lelaki pembawa bom tersebut hancur berantakan.

BACA JUGA: Kronologis Aksi Bom Bunuh Diri Polsek Astana Anyar, Tubuh Terduga Pelaku Berserakan

Aparat kepolisian sudah mensterilkan lokasi bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat.

Brigjen Ramadhan menyatakan, terduga pelaku bom bunuh diri saat itu mengendarai sepeda motor. Ia kemudian turun dan menuju halaman mapolsek. 

Tak lama kemudian, terdengar ledakan dengan suara yang begitu keras.

Usai ledakan itu, ditemukan beberapa potongan tubuh manusia di lokasi ledakan. (*)

Kategori :