"Dengan potensi besar tersebut, perlu dukungan Pemprov Lampung dan pihak terkait dengan peningkatan produksi, kapasitas SDM, permodalan, pemasaran dan pengelolaan perikanan keberlanjutan," kata Adi Erlansyah.
Melanjutkan program Pemprov Lampung dalam rangka percepatan pemulihan ekonomi pasca pandemi, terus Adi Erlansyah, Pemkab Pringsewu juga telah menganggarkan melalui APBD Perubahan 2022.
Yaitu 19 bantuan kepada masyarakat berupa pakan ikan untuk 10 Pokdakan, benih ikan untuk 20 Pokdakan, dan ikan konsumsi (840 Kg) untuk dua Pokdakan.
Kemudian sarana pemancingan Desa Wisata Perikanan untuk satu BUMDes, restocking ikan endemik, sarana pengolahan hasil perikanan untuk tiga Poklahsar dan bantuan Badan Hukum Perikanan dan Asuransi Pembudidaya/Nelayan untuk 100 penerima.
BACA JUGA: Ada Voucher Hingga Rp 30 Ribu dari Dana Langsung Masuk ke Akun Kamu, Syaratnya...
Adi berharap restocking yang dilakukan dapat menjadi komitmen bersama dalam menjaga kelestarian ikan endemik.
Sementara, acara tersebut juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Lampung Ririn Kuswantari, Kepala Balai Besar Perikanan Budi Daya Laut Lampung Mulyanto, Ketua DPRD Pringsewu Suherman beserta Forkopimda. (*)