Catat! Ini Tanggal Penting Buat Pejuang SNPMB 2023

Jumat 13-01-2023,21:05 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Alam Islam

Adapun untuk pendaftarannya, masing-masing siswa bisa memeriksa tata cara pendaftaran pembuatan akun lewat laman website resmi https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Kemudian tahapan untuk pembuatan registrasi akun SNPMB bagi pihak sekolah adalah sebagai berikut

1. Buka portal Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) BPP https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

2. Jika belum memiliki akun, maka buatlah terlebih dahulu akun di laman portal SNPMB. Jangan lupa untuk memverifikasi dan aktivasi akun melalui e-mail yang didaftarkan.

BACA JUGA: Punya Hobi Membaca? Ini 9 Rekomendasi Jurusan saat Mendaftar SNPMB 2023

Adapun tahapan pembuatan akun SNPMB 2023 untuk sekolah dan siswa adalah sebagai berikut

1. Buka portal Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) BPP https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

2. Klik ‘Daftar’.

3. Ada pilihan, siswa dan sekolah. Jika mendaftar atas nama sekolah, maka klik ‘Sekolah’. Namun jika untuk siswa, maka klik ‘Siswa’.

BACA JUGA: Daftar SNPMB 2023? Ini Referensi 20 PTN Dengan Kuota Penerimaan Terbanyak

4. Isi data yang diminta dalam sistem situs SNPMB.

5. Akun SNPMB berhasil dibuat.

6. Login menggunakan akun yang telah dibuat melalui portal SNPMB.

7. Memilih menu verifikasi dan validasi.

BACA JUGA: 563 Pegawai Lampung Timur Pensiun, Rekrutmen CPNS 2023 Masih Menunggu Informasi Pusat

8. Klik tombol ‘Perbarui Data’.

Kategori :